Catat! Lokasi dan Jadwal Kajian Malam Nisfu Syaban 2025 di Masjid Jakarta

Rabu 12 Feb 2025, 23:38 WIB
Ilustarasi  menyambut malam Nisfu Syaban 2025.(Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

Ilustarasi menyambut malam Nisfu Syaban 2025.(Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

POSKOTA.CO.ID - Pada tahun 2025, malam Nisfu Syaban diperkirakan jatuh pada Kamis malam, 13 Februari yang bertepatan dengan 15 Syaban 1446 Hijriah.

Selain menjadi malam yang penuh keutamaan, Nisfu Syaban juga menjadi pengingat bahwa bulan suci Ramadhan semakin dekat.

Dalam menyambut malam Nisfu Syaban 2025, banyak masjid di Jakarta dan sekitarnya mengadakan kajian keagamaan yang diikuti dengan berbagai ibadah bersama.

Umat Islam diimbau untuk menghadiri kajian tersebut guna memperbanyak amal ibadah dan meraih keberkahan di malam Nisfu Syaban.

Baca Juga: Kapan Malam Nisfu Sya'ban 2023: Doa, Pengertian, Amalan Hingga Keutamaan

Apa Itu Puasa Nisfu Syaban?

Puasa Nisfu Syaban adalah ibadah sunnah yang dilakukan pada tanggal 15 Syaban dalam kalender Hijriah.

Puasa ini merupakan amalan yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW sebagai bentuk penghormatan dan pendekatan diri kepada Allah SWT.

Dalam berbagai hadits, disebutkan bahwa Nabi Muhammad SAW memperbanyak puasa di bulan Syaban, termasuk pada hari Nisfu Syaban.

Malam Nisfu Syaban juga diyakini sebagai malam di mana Allah SWT membuka pintu ampunan dan melipatgandakan pahala bagi hamba-Nya yang beribadah dengan ikhlas dan tulus.

Amalan di Malam Nisfu Syaban di Masjid

Pada malam Nisfu Syaban, umat Islam dianjurkan untuk meningkatkan ibadah, baik secara individu maupun berjamaah di masjid. Beberapa amalan yang dapat dilakukan di masjid pada malam Nisfu Syaban meliputi.

  • Shalat Sunnah: Umat Islam dapat melaksanakan shalat sunnah seperti shalat tahajud dan shalat hajat.
  • Dzikir dan Doa: Memperbanyak dzikir dan doa di malam Nisfu Syaban untuk mendapatkan keberkahan dan ampunan dari Allah SWT.
  • Membaca Surah Yasin: Sebagian ulama menganjurkan pembacaan Surah Yasin sebanyak tiga kali dengan niat memohon panjang umur dalam kebaikan, keberkahan rezeki, serta perlindungan dari segala keburukan.
  • Mengikuti Kajian Keagamaan: Banyak masjid menyelenggarakan kajian dan tausiah untuk memperdalam pemahaman umat tentang keutamaan malam Nisfu Syaban.

Keutamaan Malam Nisfu Syaban 2025

1. Malam penuh pengampunan

Malam Nisfu Syaban merupakan malam di mana Allah SWT mengampuni semua hamba-Nya, kecuali mereka yang musyrik dan yang bermusuhan.

Berita Terkait

News Update