Kalahkan Fiorentina, Inter Milan siap puncaki klasemen sementara di Liga Italia (Sumber: Instagram @officialinter)

OLAHRAGA

Sikat Fiorentina 1-2, Inter Milan Bertengger di Posisi Ke-2 Klasemen Sementara Liga Italia

Selasa 11 Feb 2025, 20:33 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bermain didepan pendukungnya sendiri, Inter Milan berubah menjadi algojo yang menakutkan.

Pada pertemuan keduanya di Serie A, Inter Milan berhasil kandaskan Fiorentina dengan skor tipis 2-1.

Dua gol yang dihasilkan oleh Inter Milan satu diantaranya dihasilkan dari gol bunuh diri yang dilakukan Marin Pongracic para menit ke-28.

Sedangkan gol satunya lagi, berhasil dilesakan oleh Marko Arnautovic pada menit ke-52. Hingga laga usai skor tidak berubah.

Baca Juga: Link Live Streaming Liga Champions: Man City vs Real Madrid Rabu 12 Februari 2025 Pukul 03.00 WIB

Kemenangan yang diraih Inter Milan saat melawan Fiorentina tersebut, merupakan poin penting yang membuatnya kini bertengger di posisi ke-2 klasemen di Serie A.

Laga pertemuan krusial tersebut, dilangsungkan di Stadion Giuseppe Meazza pada Selasa dini hari WIB.

Sementara itu, gol satu-satunya yang dihasilkan oleh Fiorentina, yakni lewat tendangan penalti yang dieksekusi oleh Rolando Mandragora pada menit ke-44.

Sementara itu pada pertemuan pertamanya yang dilangsungkan di Stadio Artemio Franchi, pada 7 Februari 2025 lalu, Inter Milan dibuat tak berdaya.

Baca Juga: Link Live Streaming Juventus vs PSV di Babak Playoff Liga Champions 2024/2025 Rabu 12 Februari 2025

Inter Milan harus takluk kepada Fiorentina dengan skor yang cukup telak, yakni 3-0. Tidak heran, jika kemenangan yang diraih Inter Milan di laga keduanya adalah misi balas dendam.

Kemenangan yang diraih Inter Milan tersebut, berhasil membuat Nerazzurri bercokol di posisi ke-2 klasemen sementara Seria A dengan raihan 54 poin.

Sementara itu usai dikalahkan Inter Milan dengan skor tipis, Fiorentina masih bertahan di posisi ke-6 dengan raihan 42 poin.

Berkat kemenangan tersebut, kini Inter Milan hanya terpaut satu poin dengan pemuncak klasemen, yakni Napoli yang memiliki 55 poin.

Tags:
Liga Italia Serie ALiga Italia FiorentinaInter Milan

Dadan Triatna

Reporter

Dadan Triatna

Editor