POSKOTA.CO.ID - Proses seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) periode tahun 2024 telah rampung diselenggarakan oleh pemerintah.
Bagi para peserta yang lolos, baik itu CPNS maupun PPPK sudah diumumkan hasilnya pada awal Januari 2025 lalu.
Sementara itu, pemerintah sekarang ini tengah melangsungkan proses seleksi PPPK 2024 tahap 2 yang telah menerima hasil seleksi administrasi.
Namun bagi para peserta yang lolos CPNS 2024 ini, kapan mereka akan mulai bekerja? Cek info selengkapnya di sini.
Baca Juga: CPNS 2025: Formasi yang Jadi Incaran Lulusan SMA dengan Gaji Rp4 Jutaan, Cek Daftarnya!
Kapan CPNS 2024 Mulai Bekerja?
Proses seleksi CPNS 2024 ini telah berlangsung sejak Agustus tahun lalu. Pendaftarannya dibuka pada 20 Agustus - 6 September 2024.
Adapun pengumuman hasil akhir bagi peserta CPNS dan PPPK yang lolos dilakukan pemerintah pada 5 - 12 Januari 2025. Jadi proses seleksinya kurang lebih berlangsung selama 4 bulan.
Setelah hasil akhirnya diumumkan, saat ini para peserta lolos CPNS 2024 masih belum mulai bekerja.
Tahapan yang sedang berlangsung adalah pengisian daftar riwayat hiduop (DRH) mulai 23 Januari - 21 Februari 2025. Pengisian DRH ini wajib bagi seluruh peserta yang lolos untuk mendapatkan Nomor Induk Pegawai (NIP).
Baca Juga: CPNS dan PPPK Harus Tahu! Ini Bedanya SK, SPMT, dan TMT agar Gaji Cair Tanpa Hambatan
Nantinya usul penetapan NIP untuk CPNS 2024 akan berlangsung mulai 22 Februari - 23 Maret 2025. Barulah setelah itu mereka menunggu jadwal pelantikan resmi dari pemerintah.