Tabel Angsuran KUR Pegadaian 2025 Terbaru, Cek Plafond dan Cicilan yang Bisa Didapatkan (Sumber: Poskota/Arip Apandi)

EKONOMI

Tabel Angsuran KUR Pegadaian 2025 Terbaru, Cek Plafond dan Cicilan yang Bisa Didapatkan

Minggu 09 Feb 2025, 14:32 WIB

POSKOTA.CO.ID – Bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang membutuhkan tambahan modal usaha dengan cicilan ringan, Kredit Usaha Rakyat (KUR) Pegadaian 2025 menjadi solusi yang tepat.

Program ini menawarkan pinjaman dengan bunga rendah serta tenor yang fleksibel, sehingga memudahkan nasabah dalam mengembangkan usahanya tanpa terbebani angsuran besar.

Pegadaian menyediakan berbagai pilihan plafon pinjaman yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan usaha, mulai dari jutaan hingga ratusan juta rupiah.

Setiap nominal pinjaman memiliki skema cicilan berbeda, yang dapat dilihat melalui tabel angsuran KUR Pegadaian 2025.

Baca Juga: Proses Pengajuan KUR BNI 2025: Syarat Umum, Administrasi, dan Cara Mengajukan

Untuk mengajukan KUR Pegadaian, calon peminjam harus memenuhi sejumlah persyaratan, seperti memiliki KTP, Kartu Keluarga (KK), Surat Izin Usaha, serta dokumen pendukung lainnya.

Proses pengajuan cukup mudah dan bisa dilakukan di kantor Pegadaian terdekat dengan tahapan yang jelas mulai dari verifikasi data, survei, hingga pencairan dana.

Bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai plafon dan cicilan KUR Pegadaian 2025, berikut adalah tabel angsuran terbaru beserta syarat dan tata cara pengajuannya!

Baca Juga: Ingin Mengajukan Pinjaman KUR BRI 2025? Cek Informasi Selengkapnya di Sini!

Tabel Angsuran

Tabel angsuran KUR Pegadaian 2025. (Sumber: Poskota/Arip Apandi)

Di atas adalah tabel angsuran di KUR Pegadaian 2025.

Syarat pengajuan KUR Pegadaian 2025

Dilansir dari situs resmi KUR Pegadaian, berikut adalah dokumen dan syarat yang wajib dibawa untuk pengajuan:

1. Melampirkan KTP

2. Melampirkan Kartu Keluarga (KK)

3. Surat Nikah (bagi yang telah menikah)

4. Surat Keterangan Domisili (jika alamat berbeda dengan KTP)

5. Memiliki Rumah Tinggal Tetap (dibuktikan dengan PBB atau SHM/SHGB)

6. Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Izin Usaha (IUMK), SIUP yang diperoleh dari pejabat berwenang

7. Copy Rekening Listrik/air/telepon

8. Dan Dokumen lainnya jika diperlukan

Baca Juga: Begini Syarat dan Cara Mengajukan Pinjaman KUR BRI 2025 dengan Mudah dan Sederhana

Tata cara pengajuan KUR Pegadaian 2025

1. Nasabah melakukan pengajuan KUR

2. Nasabah menyerahkan dokumen persyaratan

3. Proses verifikasi data dan berkas nasabah

Baca Juga: Tabel KUR Mandiri 2025 Plafon hingga Rp100 Juta, Lengkap dengan Syarat Pengajuannya

4. Survei oleh petugas dari Pegadaian

5. Konfirmasi jumlah pinjaman

6. Melakukan tanda tangan akad

7. Proses pencairan pinjaman

8. Mengangsur sesuai dengan tanggal jatuh tempo

Itulah informasi mengenai KUR Pegadaian 2025.

 

Tags:
KUR Pegadaian2025tabel angsuranplafondcicilan

Muhammad Ibrahim

Reporter

Muhammad Ibrahim

Editor