POSKOTA.CO.ID – Banyak yang ingin mendapatkan uang tambahan tanpa perlu persyaratan ribet dan tanpa harus mengeluarkan modal.
Ada salah satu game sebagai penghasil uang yakni Market Glory. Platform ini merupakan permainan strategi berbasis ekonomi yang tidak hanya menghibur, tetapi juga menghasilkan uang nyata.
Tak seperti game kebanyakan, platform ini mengajak anda untuk membangun bisnis virtual, bersaing di dunia ekonomi digital, hingga mengelola keuangan.
Market Glory merupakan permainan yang mampu menerapkan strategi tepat untuk mengubah aset virtual menjadi keuntungan yang bisa dicairkan ke saldo DANA.
Baca Juga: Anggaran Proyek Diblokir, Joko Anwar Siap Jadikan IKN Lokasi Syuting Film Horor: OTW..
Dengan pemahaman dan konsistensi, anda akan memperoleh Rp200.000 per hari hanya dengan bermain game ini.
Cara Memainkan Market Glory
Pastikan anda registrasi terlebih dahulu melalui situs resmi Market Glory. Setelah memiliki akun, pemain akan diberikan modal awal untuk beraktivitas.
Platform ini memiliki beberapa metode untuk menghasilkan uang, diantaranya:
Bekerja di Perusahaan Virtual
Cara paling mudah untuk mendapatkan penghasilan adalah bekerja di perusahaan milik pemain lain. Gaji yang diterima dapat dikonversi menjadi mata uang virtual, nantinya bisa ditukar dengan uang asli.
Baca Juga: Pemprov Jakarta Siapkan 44 Puskesmas untuk Cek Kesehatan Gratis, Begini Tanggapan Masyarakat
Trading dan Investasi
Aktivitas jual saham menjadi strategi untuk mendapatkan keuntungan. Pemain yang mampu membaca pergerakan pasar dalam game dapat memperoleh penghasilan yang besar dibandingkan yang hanya mengandalkan pekerjaan harian.
Membangun dan Mengelola Perusahaan
Selain itu, pemain yang ingin mendapatkan peluang lebih bisa mendirikan bisnis sendiri. Berbagai sektor usaha tersedia mulai dari energi, media, dan makanan.
Bisnis yang dikelola dengan baik tentunya akan memberikan penghasilan yang stabil dibandingkan bekerja di perusahaan orang lain.
Baca Juga: Link Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK Kemenag Tahap 2, Bisa Diakses sampai 18 Februari 2025
Berpartisipasi
Platform Market Glory memiliki fitur pertempuran yang memungkinkan pemain akan bergabung dengan militer. Karena pertempuran ini dilakukan antarnegara. Kemenangan dalam pertempuran akan memberikan penghasilan tambahan.
Penarikan Uang ke Saldo DANA
Setelah saldo dalam game tersebut telah mencapai jumlah tertentu, anda bisa mencairkannya lewat beberapa metode salah satunya DANA.
Biasanya proses pencairan akan dilakukan melalui exchanger atau pihak ketiga untuk membantu konversi saldo virtual menjadi uang rupiah.
Waktu pencairan tergantung dari jumlah saldo yang ditarik. Namun berdasarkan pengalaman pemain, pencairan dilakukan dalam waktu 1-3 hari kerja tanpa kendala.
Disclaimer: Market Glory bukanlah game dengan skema cepat kaya, tergantung pada konsistensi dan pehamanan strategi anda dalam membangun bisnis virtual.