NIK KTP Atas Nama Peserta Bansos PKH Tahap 1 2025 Cek Rekening Secara Berkala! Status Pencairannya Sudah Berubah di SIKS-NG, Simak di Sini

Sabtu 08 Feb 2025, 14:30 WIB
Status pencairan bansos PKH tahap 1 2025 yang sudah berubah di SIKS-NG. (Sumber: Poskota/Audie Salsabila)

Status pencairan bansos PKH tahap 1 2025 yang sudah berubah di SIKS-NG. (Sumber: Poskota/Audie Salsabila)

Pencairannya untuk sekarang ini bisa dilakukan di PT Pos Indonesia dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara yang terdiri dari BNI, BRI, BSI (khusus Aceh), dan Bank Mandiri.

Status Pencairan Bansos PKH Tahap 1 2025

Dilansir dari kanal YouTube bernama Naura Vlog hari ini Sabtu, 8 Februari 2025, pada kemarin malam pukul 22.00 WIB, status pencairan PKH tahap 1 2025 sudah berubah di aplikasi SIKS-NG.

Baca Juga: SELAMAT YA, Pencairan Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2025 untuk Pemilik NIK KTP Terdaftar Sebagai KPM Sudah Keluar Status SI, Cek Kapan Cairnya!

"Tadinya berstatus "SUDAH SPM", kemudian berubah menjadi "SUDAH SI". Artinya sudah mulai pembukuan," terangnya.

Dikatakan bahwa perubahan status ini sudah berubah di akun SIKS-NG milik supervisor dan pendamping sosial. Sehingga tidak ada perbedaan.

Dana bansos mulai ditransfer ke KKS Merah Putih milik KPM. Perlu diingat bahwa pencairannya dilakukan secara bertahap jadi tidak sekaligus penerima di seluruh wilayah akan mendapatkannya.

Baca Juga: Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 Kapan Cair? Cek Info Terbaru Terkait Jadwal dan Besaran Bantuan di Sini

Biasanya nanti ada termin 1 dan 2. Jika sudah turun Standing Instruction (SI), sudah bisa cek saldo rekening pada 1-3 hari ke depan.

Kemungkinan pada Senin, 10 Feruari 2025, diprediksi akan cair. Maka dari itu, mulai pekan depan bisa mengecek rekening secara berkala melalui kantor cabang bank, mesin ATM, maupun aplikasi mobile banking.

Itulah dia informasi terkait status pencairan bansos PKH tahap 1 2025 yang sudah berubah di SIKS-NG. Semoga membantu dan bermanfaat.

Berita Terkait

News Update