Mereka akan membantu menjelaskan produk KUR dan memastikan pengajuan Anda sesuai dengan prosedur.
2. Pengajuan KUR BSI Secara Online
- Buka browser dan kunjungi halaman resmi Bank BSI di salamdigital.bankbsi.co.id
- Scroll ke bawah pada halaman utama dan pilih menu BSI KUR
- Setelah itu, pilih KUR BSI Mikro (Rp25 juta - Rp100 juta), lalu klik "lebih lanjut".
- Baca ketentuan KUR dengan teliti
- Setelah memahami ketentuannya, klik Ajukan Sekarang untuk mendaftar
- Isi data peminjam dan usaha
- Periksa kembali resume pendaftaran
- Kirimkan pengajuan
Pengajuan KUR BSI 2025 adalah kesempatan besar bagi para pengusaha untuk mendapatkan pembiayaan yang dibutuhkan guna mengembangkan usaha.
Pastikan Anda sudah memenuhi semua syarat dan dokumen yang dibutuhkan agar proses pengajuan berjalan lancar.