ACC Rp50 Juta Tanpa Jaminan? Begini Cara Pengajuan KUR BRI 2025 Berikut Syaratnya

Sabtu 08 Feb 2025, 17:57 WIB
Ilustrasi pengajuan pinjaman dana KUR BRI untuk UMKM. (Sumber: BRI)

Ilustrasi pengajuan pinjaman dana KUR BRI untuk UMKM. (Sumber: BRI)

POSKOTA.CO.ID - Pada tahun 2025, Bank Rakyat Indonesia (BRI) kembali menawarkan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan plafon hingga Rp50 juta tanpa memerlukan jaminan.

Program ini menjadi solusi bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang membutuhkan dana untuk mengembangkan usaha mereka.

KUR BRI 2025 memberikan kemudahan bagi para pengusaha untuk mendapatkan pembiayaan tanpa harus khawatir soal aset yang harus dijaminkan.

Bagi Anda yang tertarik mengajukan KUR BRI, berikut informasi mengenai syarat dan cara pengajuan yang perlu dipenuhi.

Baca Juga: Intip Tabel Angsuran KUR BRI Mikro 2025, Plafon Mulai Rp15 Juta hingga Rp100 Juta

Sebenarnya, persyaratan pengajuan KUR BRI di tahun 2025 tidak jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Namun, ada satu perbedaan penting di tahun tahun ini, yaitu penerapan sistem scoring dalam penilaian pengajuan KUR.

Dengan sistem tersebut, riwayat pembayaran berbagai tagihan akan diperhatikan. Beberapa aspek yang akan dinilai meliputi:

1. Riwayat Pembayaran di E-Commerce

Jika Anda sering bertransaksi melalui platform e-commerce, riwayat pembayaran Anda akan tercatat dan menjadi salah satu pertimbangan.

2. Riwayat Pembayaran Tagihan Listrik PLN

Pembayaran tagihan listrik PLN tepat waktu juga akan menjadi salah satu indikator kelayakan.

3. Riwayat Pembayaran BPJS

Apakah Anda membayar iuran Badan Penyelenggara Jaminan sosial (BPJS) tepat waktu atau tidak, ini juga akan dilihat.

Berita Terkait
News Update