KPM Dapat 'Surat Cinta' dari Mensos Terkait Percepatan Penyaluran Bansos PKH BPNT, Ini Isi Lengkapnya

Jumat 07 Feb 2025, 23:34 WIB
Ilustrasi pencairan saldo dana bansos dari PKH BPNT 2025. (Sumber: Pinterest)

Ilustrasi pencairan saldo dana bansos dari PKH BPNT 2025. (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Angin segar berhembus bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang menerima bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau sembako.

Percepatan bantuan akan dilakukan berdasarkan turunnya surat resmi dari Menteri Sosial (Mensos), Syaifullah Yusuf atau yang kerap di sapa Gus Ipul.

Lalu kapan bansos PKH BPNT akan mulai cair pada KPM? berikut penjelasannya.

Baca Juga: Tak Hanya PKH dan BPNT, Ini 5 Bansos Kemensos yang Resmi Cair di Bulan Februari untuk Masyarakat dengan NIK e-KTP Terverifikasi Sebagai KPM

Isi Surat Mensos

Berdasarkan informasi dari akun pendamping sosial @jihannabila di kanal Facebook, Gus Ipul, baru-baru ini mengeluarkan surat resmi terkait percepatan penyaluran bansos tersebut.

Dalam surat yang bernomor S-13/MS/D1.01/2/2025, Kementerian Sosial RI menyampaikan beberapa poin penting mengenai persiapan penyaluran bansos 2025.

Salah satu hal utama yang ditekankan adalah bahwa bansos PKH dan BPNT akan disalurkan setiap triwulan.

Pada triwulan pertama, penyaluran akan dimulai untuk bulan Januari, Februari, dan Maret.

Bansos di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota juga dapat disalurkan serentak dengan penyaluran PKH dan sembako.

Baca Juga: SELAMAT! Surat Perintah Pencairan Dana Bansos PKH BPNT Tahap 1 2025 Turun, Wilayah Ini Bisa Segera Tarik Uang Gratis via Rekening KKS

Penyaluran Bansos Diprediksi pada Akhir Pekan Ini

Berdasarkan surat yang beredar bantuan diperkirakan akan cair pada pekan pertama Februari 2025.

Bansos yang dijanjikan kemungkinan akan mulai disalurkan akhir pekan ini, yaitu pada Sabtu-Minggu, 8-9 Februari 2025.

Melihat status proses pencairan bansos yang dibagikan oleh pemilik akun juga memperlihatkan hal yang mengejutkan.

Aplikasi SIKS NG menunjukan status pencairan bansos langsung pada keterangan Standing Instruction (SI) yang artinya instruksi pencairan sudah keluar.

Baca Juga: Saldo Dana Bansos PIP Termin 1 2025 Cair di Februari? Segini Besaran Nominal yang Diterima Siswa, Cek Sekarang!

Namun, jika penyaluran tidak dapat dilakukan pada minggu pertama, kemungkinan bantuan akan cair di minggu kedua atau ketiga Februari mengingat pekan pertama tinggal beberapa hari lagi.

Surat dari Mensos ini tentu menjadi kabar baik bagi para penerima manfaat yang telah menantikan bantuan ini.

Harapannya, dengan pencairan bansos dipercepat KPM akan segera merasakan manfaat dari program-program sosial ini, yang sangat penting untuk mendukung kesejahteraan keluarga miskin di Indonesia.

Berita Terkait

News Update