Jenis-jenisnpinjaman KUR BRI (Sumber: Poskota/Faiz)

EKONOMI

Ingin Ajukan KUR BRI 2025? Ketahui Jenis-jenis dan Tenor Pinjaman

Jumat 07 Feb 2025, 18:55 WIB

POSKOTA.CO.ID - Siapa yang sebelumnya belum sempat ajukan pinjaman KUR BRI pada tahun lalu? Jika Anda orangnya, silakan untuk mencoba mengajukannya kembali pada tahun 2025. Khususnya, untuk Anda para pelaku Usaha, Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) menjadi salah satu solusi pembiayaan yang banyak diminati para pebisnis yang bergerak di sektor UMKM.

Hal itu dikarenakan KUR disediakan oleh bank penyalur untuk pengusaha kecil dalam mengembangkan bisnisnya agar menjadi lebih maju sehingga mampu mendongkrak ekonomi di Tanah Air juga.

Sebagai salah satu bank penyalur KUR, BRI menawarkan berbagai jenis pinjaman dengan skema yang menarik dan persyaratan yang relatif mudah.

Baca Juga: Tips Jitu Agar Pengajuan KUR BRI 2025 Disetujui tanpa Ditolak Meskipun Beda Domisili, Begini Caranya

Maka dapat disimpulkan bahwa KUR BRI 2025 menjadi peluang besar bagi pelaku UMKM yang ingin mendapatkan tambahan modal usaha dengan bunga rendah. Umumnya, program ini dimulai pada kuartal pertama tahun berjalan.

Untuk memahami lebih lanjut, berikut informasi lengkap mengenai jenis pinjaman serta persyaratan mengajukan KUR BRI 2025.

Apa Itu KUR?

KUR adalah suatu program yang menyediakan pembiayaan atau kredit bersubsidi pemerintah dengan bunga rendah yang disalurkan dalam bentuk dana untuk keperluan modal kerja dan investasi.

Ada beberapa bank yang menyediakan KUR baik itu dari Himbara maulun swasta, salah satu penyedianya adalah BRI.

Baca Juga: Bank Mandiri Kembali Menawarkan KUR 2025 untuk UMKM

Jenis Pinjaman KUR BRI

Berdasarkan laman resmi BRI (bri.co.id), terdapat dua jenis KUR yang dapat diajukan oleh masyarakat sesuai dengan kebutuhan masing-masing, yaitu:

1. KUR Mikro

   - Maksimum pinjaman hingga Rp50 juta per debitur

   - Ditujukan bagi individu atau pelaku usaha kecil yang membutuhkan tambahan modal dalam jumlah terbatas

2. KUR Kecil

   - Pinjaman mulai dari Rp50 juta hingga Rp500 juta per debitur

   - Cocok untuk pelaku usaha yang membutuhkan pendanaan lebih besar guna mengembangkan bisnisnya

Agar pengajuan pinjaman lebih mudah disetujui, pemohon perlu memahami dan memenuhi syarat yang telah ditetapkan. Berikut adalah persyaratan bagi calon debitur KUR BRI.

Syarat Pengajuan KUR BRI 2025

Syarat KUR Mikro BRI

Ketentuan dan Persyaratan Tambahan KUR BRI 2025

Selain persyaratan dasar di atas, terdapat beberapa ketentuan lain yang perlu diperhatikan calon debitur, yaitu:

Ketentuan KUR Mikro BRI

  - Kredit Modal Kerja (KMK) dengan tenor maksimal 3 tahun

  - Kredit Investasi (KI) dengan tenor maksimal 5 tahun

Ketentuan KUR Kecil BRI

  - Kredit Modal Kerja (KMK) dengan tenor maksimal 4 tahun

  - Kredit Investasi (KI) dengan tenor maksimal 5 tahu

Memerlukan jaminan atau agunan sesuai ketentuan yang berlaku di BRI  Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda yang berencana mengajukan KUR BRI 2025!

Tags:
KUR BRIBank Rakyat IndonesiaKredit Usaha Rakyat KUR BRI 2025

Rivera Jesica Souisa

Reporter

Rivera Jesica Souisa

Editor