POSKOTA.CO.ID – Membuka warung kelontongan bisa menjadi pilihan usaha yang menjanjikan.
Tidak hanya sekadar menjual sembako, tetapi juga menciptakan peluang keuntungan yang berkelanjutan.
Dengan modal 10 juta dari Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI, Anda bisa memulai bisnis ini dengan langkah yang tepat.
Dalam kesempatan kali ini kami akan membahas cara mengelola warung kelontongan agar dapat berkembang dengan baik.
Mengajukan KUR BRI 2025
Sebelum memulai usaha, langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengajukan pinjaman KUR BRI. Prosesnya tidak rumit, asalkan Anda memenuhi syarat yang ditetapkan.
Anda perlu menyiapkan KTP, kartu keluarga, surat keterangan usaha dari kelurahan atau desa, dan rekening tabungan BRI. Jika usaha Anda sudah berjalan, laporan keuangan sederhana juga bisa menjadi nilai tambah.
Setelah semua dokumen lengkap, Anda bisa mengajukan pinjaman ke kantor cabang BRI terdekat atau melalui website resmi BRI. Pastikan semua data yang diisi benar, karena pihak bank akan melakukan pengecekan.
Jika semua lancar, dana biasanya akan cair dalam waktu 7 hingga 16 hari kerja.
Mengelola Modal dengan Bijak
Setelah mendapatkan dana, langkah selanjutnya adalah mengelola modal dengan bijak. Sebagian besar dana harus dialokasikan untuk stok barang.