POSKOTA.CO.ID - Pemerintah telah menyiapkan bantuan sosial (bansos) BPNT tahap 1 sebesar Rp600.000 untuk masyarakat yang memenuhi syarat.
Khusunya bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dari Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Program subsidi bantuan sosial ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat yang membutuhkan, terutama di tengah kondisi ekonomi yang sulit.
Adapun nominal dana bansos Rp600.000 tahap 1 tahun 2025 adalah pencairan untuk tiga bulan. Yakni periode Januari, Februari, dan Maret.
Baca Juga: Siswa Jenjang Ini Akan Menerima Dana Bansos PIP Rp1.800.000, Berikut Cek Status Bantuannya
Dengan demikian, total saldo dana bansos untuk satu tahun yang didapat penerima manfaat yaitu sebesar Rp2.400.000.
Update Jadwal Pencairan Bansos BPNT
Seperti dikutip dari kanal YouTube SUKRON CHANNEL, untuk tahap 1 BPNT tahun 2025, saat ini masih dalam tahap verifikasi dan cek rekening.
Hal tersebut terpantau melalui Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next-Generation (SIKS-NG) dan diakses oleh supervisor.
Melihat status bantuan sosial tersebut, proses pencairan diperkirakan akan berlangsung pada akhir Februari atau awal Maret 2025.
Beberapa KPM mungkin belum melihat saldo pada Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) mereka karena proses pencairan belum selesai.
Pencairan tahap 1 ini akan mencakup tiga bulan, baik yang disalurkan melalui KKS maupun Pos Indonesia.