Staf Desa Kohod Tangerang Sebut Kades Arsin Masih Berkantor

Rabu 05 Feb 2025, 19:11 WIB
Situasi Kantor Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Rabu, 5 Februari 2025. (Sumber: Poskota/Veronica Prasetyo)

Situasi Kantor Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Rabu, 5 Februari 2025. (Sumber: Poskota/Veronica Prasetyo)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Staf Kantor Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang mengklaim Kepala Desa (Kades) Kohod, Arsin masih berkantor.

Arsin sempat dikabarkan hilang seusai terseret kasus penerbitan izin Hak Guna Bangunan (HGB) dan Sertifikat Hak Milik (SHM) laut Tangerang.

"Tiap hari ke kantor. Tadi pagi juga sempat ke sini. Tapi sekarang lagi ada kegiatan diluar," kata salah seorang staf Kantor Kahod yang enggan disebutkan namanya kepada Poskota.co.id di Kantor Desa Kohod, Rabu, 5 Februari 2025.

Selain Arsin, Sekretaris Desa (Sekdes) Kohod, Ujang Karta juga dikabarkan jarang ke kantor. Narasumber menyebut, Ujang memiliki agenda di luar.

Baca Juga: Warga Sebut Bareskrim Sambangi Kantor Desa Kohod Tangerang

"Pak Sekdes juga tiap hari ke sini. Cuma memang lagi ada kegiatan diluar," ungkapnya.

Menurutnya, Arsin dan Ujang memiliki kegiatan pribadi di luar Kantor Desa Kahod. Namun, ia tidak mengetahui kegiatan yang bersangkutan.

"Urusan pribadi ya. Jadi engga bisa diganggu juga. Kurang tau tapi urusannya apa," ujarnya.

Sebelumnya, Arsin terseret kasus penerbitan HGB dan SHM hingga pemasangan pagar bambu di luat Tangerang. Ia pun dipanggil Bareskrim Polri untuk memberikan klarifikasi.

Baca Juga: Mangkir dari Pemanggilan Pemeriksaan Kasus Pagar Laut, Bareskrim Akan Lakukan Upaya Paksa Pada Kepala Desa Kohod

"Kami sudah memanggil Kepala Desa Kohod, Arsin, tapi yang bersangkutan belum hadir," ungkap Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim, Brigjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro di Gedung Bareskrim Polri, Selasa, 4 Februari 2025.

Berita Terkait
News Update