BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Dua dari delapan korban tewas dalam kecelakaan maut di Gerbang Tol Ciawi, Bogor, sudah teridentifikasi.
Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciawi, dr Fusia Meidiawaty menyampaikan, keenam korban lain sedang diidentifikasi polisi.
"Dua sudah teridentifikasi, enam sedang dilakukan proses identifikasi oleh polisi," kata Fusia kepada wartawan di RSUD Ciawi, Rabu, 5 Februari 2025.
Kedua korban tewas yang teridentifikasi berjenis kelamin pria asal Bogor dan Sukabumi. Keduanya bernama Yana Mulyana, 49 tahun, dan Budiman, 45 tahun.
Sementara itu, 11 orang mengalami luka dalam kecelakaan beruntun itu, dua di antaranya menderita luka ringan, enam luka sedang, dan tiga luka berat.
Fusia menuturkan, dua korban penderita luka ringan sudah dipulangkan. Kemudian, tiga dari enam korban luka sedang juga diperbolehkan pulang.
"Saat ini yang sedang kami rawat, adalah tiga korban dengan luka berat dan tiga korban dengan luka sedang," ujarnya.
Sebelumnya, insiden kecelakaan beruntun terjadi di Gerbang Tol Ciawi, Selasa, 4 Februari 2025, sekitar pukul 23.35 WIB.
Kecelakaan berawal ketika sebuah truk pengangkut galon air mineral memasuki Gerbang Tol Ciawi. Diduga rem blong, truk tersebut hilang kendali.