POSKOTA.CO.ID - Larasati Nugroho belum lama ini terlibat dalam kecelakaan tunggal dengan mengendarai mobilnya di kawasan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Insiden kecelakaan tunggal hingga mobilnya terbalik itu terjadi pada Kamis, 30 Januari 2025 sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.
Akibatnya, ia menabrak pengendara motor, gerobak dan pohon hingga akhirnya mobil yang dikendarainya terbalik.
Aktris FTV itu menegaskan bahwa kecelakaan yang dialaminya bukan karena merasakan ngantuk melainkan karena ban mobilnya pecah.
Baca Juga: Kondisi Larasati Nugroho usai Kecelakaan Mobil, Ada Tiga Jahitan
Larasati mengungkapkan kronologi singkatnya bagaimana kecelakaan tunggalnya itu terjadi hingga mobilnya terbalik.
"Aku pulang syuting habis itu ketemu teman ke rumah tante. Sudah itu aku pulang sendirian, kondisi lagi hujan," kata Larasati kepada wartawan yang dikutip Poskota pada Rabu, 5 Februari 2025.
Ia menegaskan kecelakaan tersebut terjadi diluar dari kendalinya karena bukan sebuah kelalaian karena saat itu ia mengaku megemudikan mobilnya dengan kecepatan normal.
"Kecepatan saya normal tapi karena hujan jadi ban mobil kiri aku pecah. Setelah pecah aku berusaha tapi oleng. Coba kendalikan setelah aku kontrol dalam keadaan tidak mengantuk," katanya.
Baca Juga: Larasati Nugroho Artis FTV Kecelakaan Tunggal, Tabrak Gerobak dan Motor
Atas kejadian ban pecah itu, Larasati semakin tidak dapat mengendalikan mobilnya dan akhirnya menabrak pengendara motor dan gerobak hingga menghantam pohon yang menyebabkan mobilnya terbalik.
"Aku tidak dalam keadaan ngantuk. Menyenggol sedikit motor, makin oleng. Daripada nabrak orang lebih baik aku masukin gang," ucapnya.
Keputusannya masuk ke dalam gang dimaksudkan untuk menghindari adanya korbanjiwa, tetapi ternyata hal itu membuat kondisi semakin buruk.
Aktris 28 tahun itu mengaku seusai kecelakaan, pintu mobil sulit untuk dibuka dan kap mobil pun mulai mengeluarkan asap.
Baca Juga: Larasati Nugroho Akui Sudah Tanggung Jawab ke Korban Kecelakaan
Namun akhirnya, warga sekitar langsung menolongnya dengan membuka pintu bagian belakang. Ia langsung menghubungi sang kekasih untuk menghampiri dirinya di lokasi.
"Pintu mobil enggak bisa dibuka. Ada warga sekitar yang buka pintu belakang, langsung pacar aku meluncur ke TKP," ucapnya.