POSKOTA.CO.ID – Persib Bandung kembali menunjukkan dominasinya dengan memenangkan laga melawan PSM Makassar dengan skor akhir 1-0 dalam lanjutan BRI Liga 1, Sabtu 1 Februari 2025.
Berkat gol tunggal yang dilesakkan oleh Ciro Alves dalam laga yang digelar di stadion Gelora Bandung Lautan Api tersebut, Maung Bandung tetap berada di posisi pertama klasemen sementara.
Meski begitu, Persib masih bermain imbang 0-0 dengan PSM Makassar pada babak pertama. Pada laga ini, Pesib didampingi asisten pelatih Igor Tolic dari sisi lapangan.
Dirinya menggantikan peran Bojan Hodak, karena sang kepala pelatih mendapat hukuman akumulasi kartu kuning.
Baca Juga: Siap Jamu Dewa United, Persib Bandung Kembali Usung Target 3 Poin Penuh
Gol tunggal kemenangan Persib dicetak oleh Ciro Alves pada menit 74. Para pemain Persib Bandung juga tampak mendominasi di lapangan saat bertanding di hadapan para bobotoh.
Asisten pelatih Persib Igor Tolic menyampaikan selamat kepada pemain yang telah berjuang. Dia juga mengapresiasi kinerja pemain yang bisa mengimplememtasikan hasil latihan selama sepekan terakhir.
"Selamat untuk pemain. Mereka melakukan apa yang sudah kami persiapan dalam satu pekan ke belakang," kata Tolic dalam post-match press conference melansir Persib Official.
Pelatih asal Kroasia ini mengatakan, Persib Bandung pantas menang karena sudah bekerja keras untuk bisa meraih kemenangan tersebut.
Baca Juga: Hasil Akhir Bali United 1-1 Persib Bandung, Yabes Kartu Merah
Dia mendedikasikan kemenangan itu untuk pelatih Bojan Hodak yang harus menyaksikan pertandingan dari tribun penonton karena dilarang mendampingi tim akibat hukuman akumulasi kartu kuning.
"Kami mendedikasikan kemenangan ini pada pelatih (Bojan Hodak) yang tidak bisa berada di bench hari ini. Meski tidak berada di sana, pemain tetap mengikuti instruksi taktikal yang kami berikan,” ujarnya.
Dengan kemenangan tersebut, skuad Maung Bandung berhasil menjaga tren kemenangan. Hal tersebut juga sangat disyukuri oleh pemain asal Brazil ini.
"Hari ini kami melakukan pekerjaan dengan baik dan saya sangat senang atas tiga poin di kandang ini," kata Ciro dalam post-match press conference.
Baca Juga: Persib Bandung Juara Paruh Musim BRI Liga 1, Bojan Hodak Malah Beri Peringatan
Dia juga mengapresiasi dukungan Bobotoh yang memenuhi stadion. Ia mengatakan, kemenangan tersebut sangat terasa membahagiakan karena bisa dirayakan bersama-sama.
"Saya juga memberi selamat kepada coach Igor karena sudah bekerja keras setiap hari mempersiapkan tim ini. Yang terpenting hari ini adalah tiga poin, saya sangat senang," pungkasnya.
Susunan Pemain
Persib Bandung (4-3-3), Pelatih: Bojan Hodak
Kevin Mendoza; Edo Febriansah, Gustavo Franca, Nick Kuipers, Kakang Rudianto; Mateo Kocijan (Gervane Kastaneer 61'), Marc Klok (Robi Darwis 25'), Adam Alis; Tyronne, Ciro Alves, Beckham Putra (Ahmad Agung 61').
PSM Makassar (3-5-2), Pelatih: Bernardo Tavares
Reza Arya Pratama; Aloisio Neto (Daffa Salman 50'), Syahrul Lasinari, Victor Luiz; Akbar Tanjung, Latyr Fall, Daisuke Sakai, Victor Dethan (Rizky Eka Pratama 46'), Abdul Rahman (Ricky Pratama 46'); Nermin Haljeta, Balotelli.