POSKOTA.CO.ID - Apakah kamu pernah mengalami layar biru tiba-tiba muncul di layar laptop ketika sedang digunakan?
Layar biru atau blue screen yang muncul secara tiba-tiba pada laptop umumnya membuat laptop tidak dapat digunakan untuk sementara waktu.
Walaupun begitu, jika terjadi masalah ini tetap bisa diatasi dengan beberapa cara, seperti me-restart perangkat atau tunggu beberapa saat hingga kembali normal.
Kenali lebih dulu apa itu blue screen dan apa saja penyebabnya sebelum mempelajari cara-cara memperbaiki dan mengembalikan layar menjadi normal.
Baca Juga: Cara Login Telegram di Laptop dengan Mudah
Apa Itu Blue Screen pada Laptop?
Mengutip Norton, blue screen of death (BSOD) ini merupakan kesalahan layar yang disebabkan sistem operasi Windows terhenti dikearenakan kerusakan fatal yang terjadi.
Saat layar biru muncul menyebutkan pesan kesalahan bahwa Windows berhenti berjalan karena mencegah kerusakan lebih lanjut pada perangkat.
Jika terjadi masalah ini umumnya perangkat tidak bisa dioperasikan dan tidak dapat memperbaiki sendiri melalui perbaikan otomatis.
Baca Juga: Begini Cara Merawat Laptop yang Baik dan Benar agar Tidak Mudah Cepat Rusak
Penyebab Blue Screen
Kenali beberapa faktor yang menyebabkan blue screen, masalah yang dapat terjadi pada software atau perangkat lunak maupun hardware atau perangkat keras.
1. Software
Beberapa masalah dapat terjadi pada perangkat lunak yang disebabkan oleh beberapa hal seperti program baru atau memperbarui sistem.
Baca Juga: Simak di Sini! Begini Tips Beli Laptop untuk Coding
Selanjutnya adalah jika terdapat sistem, file, ataupun aplikasi yang error sehingga mengharuskan Windows berhenti bekerja.
Masalah lainnya yang dapat terjadi adalah jika Windows Anda sudah terlalu usang sehingga membutuhkan installasi atau update terbaru.
2. Hardware
Masalah yang mungkin terjadi pada perangkat keras salah satunya adalah perangkat yang terlalu panas atau overheat sehingga menyebabkan Windows berhenti.
Baca Juga: Rawat Laptop Gaming Kamu dengan Tips Berikut ini agar terus Optimal
Selain itu, kerusakan pada perangkat yang disebabkan benturan keras juga bisa menyebabkan Windows berhenti beroperasi.
Nah, itu dia penyebab dari blue screen atau layar biru pada laptop yang harus pengguna hindari agar tidak terjadi kepada Anda.