Baca Juga: Dana KUR BSI 2025 Melimpah, Peluang Emas UMKM Dapat Pembiayan Usaha Mulai Rp1 Juta-Rp500 Juta
Jumlah ini tentu sangat membantu bagi UMKM yang ingin mengembangkan bisnisnya secara signifikan.
Proses Pencairan Mudah
BSI terus berupaya untuk mempermudah proses pencairan KUR bagi para pelaku UMKM.
Persyaratan yang mudah dipenuhi dan proses yang cepat menjadi nilai tambah bagi KUR BSI.
Berbagai Jenis KUR
BSI menyediakan berbagai jenis KUR yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan usaha UMKM.
Mulai dari KUR Super Mikro, KUR Mikro, hingga KUR Kecil, debitur bisa memilih jenis KUR yang paling sesuai dengan skala bisnisnya.
Syarat Pengajuan KUR BSI
Untuk mengajukan pinjamannya, calon debitur harus memenuhi syarat yang telah ditetapkan oleh pihak bank, yaitu:
- Individu (Perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak
- Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
- Belum pernah menerima pembiayaan modal kerja/investasi komersial kecuali pembiayaan konsumsi untuk keperluan rumah tangga, pembiayaan skema/skala ultra mikro, pembiayaan pada perusahaan layanan pendanaan bersama berbasis teknologi informasi
- Dapat sedang menerima pembiayaan secara bersamaan meliputi, KPR, KKB roda 2 produktif, pembiayaan dengan jaminan SK pensiun, kartu kredit, pembiayaan Resi Gudang dan pembiayaan konsumsi untuk keperluan rumah tangga
- Kolektibilitas Lancar
- Persyaratan administrasi: Kartu tanda penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), dan Surat Ijin Usaha
Apabila syarat di atas terpenuhi, proses pengajuan bisa dilakukan secara online melalui laman salamdigital.bankbsi.co.id atau datang secara langsung ke kantor cabang terdekat.
Jika pinjaman disetujui, pencairan dana KUR dilakukan di kantor cabang BSI atau melalui rekening.