Ketua DPRD Jakarta Beri Bocoran Jadwal Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih

Jumat 31 Jan 2025, 13:06 WIB
Ketua DPRD Jakarta, Khoirudin beri bocoran jadwal pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta terpilih. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

Ketua DPRD Jakarta, Khoirudin beri bocoran jadwal pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta terpilih. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ketua DPRD Jakarta, Khoirudin berharap Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta terpilih Pramono Anung-Rano Karno bisa berkolaborasi dengan semua pihak usai resmi dilantik.

"Harapan saya setelah pelantikan Mas Pram bisa kolaborasi dengan seluruhnya, beliau bukan orang baru," kata Khoirudin kepada wartawan, Jumat, 31 Januari 2025.

Hari ini, Khoirudin menyebut pihaknya tengah menetapkan jadwal menyangkut pidato Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih Jakarta setelah pelantikan yang rencananya akan berlangsung antara 18-20 Febuari 2025.

"Tanggal 31 Januari menetapkan Jadwal menyangkut pidato Gubernur terpilih setelah dilantik dan setelah terima jabatan. Kami sepakati tanggal 18-20 menunggu kepastian dari pemerintah pusat ini perlu kami Bamuskan seperti keabsahan acara paripurna yang akan kami lakukan nanti," katanya.

Baca Juga: Kejagung Tanggapi Laporan Dugaan Korupsi Penerbitan Sertifikat di Area Pagar Laut

Politisi PKS ini berujar, setelah pelantikan, DPRD Jakarta akan segera menggelar rapat paripurna untuk menghemat waktu. Pada tanggal tersebut, tidak ada aktivitas dewan.

"Supaya hemat waktu serah terima jabatannya sekalian saat paripurna di ruang paripurna biar waktunya hemat sekalian. Kebetulan pada tanggal tersebut tidak ada aktivitas dewan yang berbenturan sehingga mudah disepakati," katanya.

Berita Terkait
News Update