JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Banjir sepaha orang dewasa masih melanda kawasan Komplek KFT Jalan Kamal Raya, Cengkareng Barat, Cengkareng, Jakarta Barat, Jumat, 31 Januari 2025.
Pantauan poskota pukul 13.30 WIB di lokasi, tampak banjir menggenenangi satu kavling di Komplek KFT. Ketinggiar air diperkirakan lebih dari 60 centimeter (cm).
Di lokasi nampak tersedia satu perahu yang disediakan untuk warga yangn ingin lewat atau beraktifitas.
Warga di lokasi, Indri, 44 tahun, mengatakan banjir di lokasi ini sudah terjadi saat malam Impek yakni 28 Januari 2025 saat diguyur hujan ekstrem.
"Pas malam imlek udah banjir, kan hujam deres banget tuh, nah itu udah mulai banjir," kata Indri.
Baca Juga: Nestapa Pengungsi Korban Banjir Cilincing, Tidur Berdesakan Tanpa Ventilasi hingga Kelaparan
Menurut Indri banjir di lokasi ini sempat mencapai leher orang dewasa. Namun kini air sudah mulai berangsur surut dan ketinggian air sepaha orang dewasa.
"Sekarang sudah mulai surut, tuh liat aja udah sepaha orang dewasa," katanya.
Dia mengaku beruntung, rumahnya tidak terlalu terdampak banjir. Banjir hanya merendam bagian depan rumahnya saja.
Sebab rumahnya dan beberapa rumah lain tampak berada di permukaan lebih tinggi.
Baca Juga: PLN Pulihkan Listrik 1.873 Pelanggan Terdampak Banjir Jakarta