POSKOTA.CO.ID - Kabar baik bagi para penerima manfaat sebab akan ada 3 bantuan sosial (Bansos) yang sudah mulai disalurkan bulan Januari hingga Februari 2025.
Bansos ini dapat dicek secara online dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) para penerima manfaat.
Ketiga bantuan tersebut mulai dari PKH (Program Keluarga Harapan), BPNT (Bantuan Pangan Non-Tunai) dan BLT (Bantuan Langsung Tunai) BBM.
Namun, perlu diketahui untuk para penerima manfaat sebab ketiga Bansos tersebut disalurkan secara bertahap dan tidak serentak.
Sehingga, jadwal pencairan setiap daerah, dan setiap NIK dan KTP para penerima manfaat akan berbeda.
Berikut informasi mengenai pencairan ke tiga bansos di bulan Januari 2025:
1. Program Keluarga Harapan (PKH)
PKH menjadi satu diantara bansos yang rutin digelontorkan pemerintah kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Bantuan diberikan kepada KPM yang sudah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Program bansos ini bertujuan untuk mendukung kesejahteraan masyarakat miskin.
Baca Juga: NISN dan NIK Milik Siswa Terdata Sebagai Penerima Bansos PIP, Intip Cara Mencairkan Dana
Dikutip dari laman Kementerian Sosial, bansos PKH disalurkan secara bertahap setiap 3 bulan sekali, sehingga pencairan bantuan ini disalurkan sebanyak 4 kali dalam setahun. Berikut rincian jadwalnya:
- Penyaluran pertama: Januari-Maret
- Penyaluran kedua: April-Juni
- Penyaluran ketiga: Juli-September
- Penyaluran keempat: Oktober-Desember