Hasil download musik di YouTube bisa simpan Secara otomatis di HP. (Canva)

TEKNO

Cara Ubah Hasil Download Lagu di YouTube Jadi Mp3 Secara Otomatis Tersimpan di HP

Kamis 30 Jan 2025, 23:57 WIB

POSKOTA.CO.ID - Aplikasi YouTube menyediakan fitur bagi pengguna bisa download lagu menjadi format Mp3 Dengan mudah.

YouTube jadi pilihan pengguna untuk mencari hiburan nonton berbagai video yang diinginkan. Seperti nonton video musik yang disukai bisa ditonton secara gratis.

Namun pengguna ada kalanya hanya ingin mendengar musik tanpa ada video. Yang bisa didengarkan secara offline tanpa perlu internet.

Baca Juga: Nonton Video YouTube Dibayar Saldo DANA Gratis Hingga Ratusan Ribu? Coba Lakukan Cara Ini dan Tarik Uang ke Dompet Elektronik Kamu!

Informasi yang dilansir dari channel YouTube @tutorInd bahwa ada fitur di YouTube bisa download musik menjadi format Mp3 yang bisa tersimpan di HP pengguna.

Jadi musik yang sudah di download secara otomatis tersimpan di galeri HP pengguna tanpa perlu buka YouTube jika ingin mendengarkan musik.

Tanpa harus membuka YouTube kembali, pengguna bisa mendengarkan musik dalam bentuk Mp3 saja yang bisa didengarkan secara offline.

Baca Juga: Cuma Nonton Video YouTube dari Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis Bisa Dapat Uang Jajan? Cek Caranya di Sini

Berikut Ini Cara Download Musik di YouTube

1. Buka google chrome lalu ketik studio.youtube.com

2. Akan muncul tampilan YouTube lalu ada logo musik di sebelah kiri paling bawah.

Baca Juga: Cara Mudah Hilangkan Iklan di HP Android, Nonton Drakor hingga Streaming YouTube Jadi Nyaman!

3. Klik logo musik tersebut. Nanti akan muncul berbagai pilihan musik yang ingin di download.

4. Pengguna juga bisa pilih musik yang hendak di download untuk dijadikan format Mp3

Setelah itu, pengguna hanya tinggal download saja, nantinya musik yang sudah di download tadi akan tersimpan di HP pengguna dengan format Mp3.

Ingat jika musik yang anda pilih ada tulisan download berarti lagu tersebut bisa didownload namun sebalik jika tidak ada berarti lagu tersebut tidak bisa didownload.

Jadi pengguna bisa mendengar musik secara offline tanpa perlu harus membuka YouTube kembali.

Format musik secara otomatis sudah berbentuk Mp3, jadi pengguna tak perlu lagi mencari lagu di YouTube. Itulah cara ubah format musik YouTube menjadi Mp3.

Tags:
Musik YouTube Musik YouTube format Mp3 Download musik disimpan formay Mp3

Syarif Pulloh Anwari

Reporter

Syarif Pulloh Anwari

Editor