POSKOTA.CO.ID – Pendaftaran bansos Program Keluarga Harapan (PKH) kini semakin mudah dan praktis.
Masyarakat yang memenuhi syarat bisa mendaftarkan diri secara langsung melalui ponsel tanpa harus datang ke kantor desa atau kelurahan.
Dengan memanfaatkan aplikasi resmi dari Kementerian Sosial, proses pendaftaran dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja, asalkan memiliki akses internet.
Bantuan sosial PKH diberikan kepada keluarga yang termasuk dalam kategori miskin dan rentan sesuai data yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Besaran bantuan yang diterima bergantung pada kategori penerima, seperti ibu hamil, balita, anak sekolah, lansia, atau penyandang disabilitas.
Bagi yang ingin mengetahui bagaimana cara daftar dan mengecek status penerimaan bansos PKH 2025, berikut panduan lengkap yang bisa diikuti.
Cara daftar PKH lewat hp
1. Download ‘Aplikasi Cek Bansos’ di PlayStore (Android) atau AppStore (iOS)
2. Buka Aplikasi Cek Bansos
3. Di halaman utama, Anda akan diminta memasukkan username dan password (untuk yang sudah punya akun)
4. Jika belum, Anda bisa buat akun baru di menu ‘Buat Akun Baru’