Update informasi terbaru penyaluran subsidi dana bansos PKH dan BPNT tahap 1 2025, ketahui besaran nominal bantuan dan cara cek status pencairannya berikut ini. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

EKONOMI

Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025 Mulai Proses Penyaluran, Simak Jadwal dan Nominal Saldo Dana Bantuan per Kategori Penerima

Rabu 29 Jan 2025, 08:30 WIB

POSKOTA.CO.ID - Jadwal pencairan bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap pertama tahun 2025 telah resmi diumumkan.

Melalui Kementerian Sosial, pemerintah akan menyalurkan bansos tersebut menggunakan mekanisme transfer tunai (cash transfer).

Proses penyaluran dilakukan melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), yang mencakup bank-bank pemerintah seperti BNI, BRI, BTN, Mandiri, serta melalui layanan PT Pos Indonesia.

Nominal bantuan dana bansos PKH bervariasi tergantung dengan komponen penerima, namun yang dapat menerima bagi mereka yang data dari NIK e-KTP nya yang telah terverifikasi dan tercatat dalam data resmi pemerintah.

Baca Juga: Pemilik NIK e-KTP dan KK Terdaftar Ini Segera Terima Saldo Dana Bansos Rp750.000 dari PKH Tahap 1 2025, Simak Informasinya

Dana bantuan akan disalurkan langsung ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), yang proses penerimaannya dilakukan melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) seperti, BNI, BRI, dan bank Mandiri.

Untuk memeriksa saldo dana bansos, penerima manfaat dapat mengakses situs resmi Cekbansos.kemensos.go.id dengan memasukkan informasi wilayah, nama lengkap, dan NIK sesuai E-KTP. Berikut adalah langkah-langkah dan panduan lengkap pengecekannya.

Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan salah satu inisiatif pemerintah untuk membantu keluarga kurang mampu dalam meringankan beban ekonomi mereka.

Bantuan ini disalurkan secara rutin dan bertujuan membantu memenuhi kebutuhan dasar masyarakat, seperti akses kesehatan, pendidikan, dan peningkatan kesejahteraan keluarga.

Berdasarkan informasi dari kanal YouTube 'Arfan Saputra Channel' pada 29 Januari 2025, Kementerian Sosial menegaskan bahwa pencairan tahap pertama akan diupayakan selesai tepat waktu pada triwulan pertama, dengan target pencairan di bulan Februari atau paling lambat Maret.

Hal ini dimaksudkan agar bantuan dapat diterima sebelum bulan puasa dimulai. Selain PKH dan BPNT, pemerintah juga berencana memberikan bantuan beras kepada masyarakat.

Awalnya, bantuan beras ini hanya direncanakan untuk dua bulan, yaitu Januari dan Februari 2025. Namun, atas arahan Presiden, durasi program diperpanjang hingga enam bulan untuk menjangkau 16 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Perpanjangan program ini merupakan langkah pemerintah untuk meringankan beban masyarakat, terutama di tengah kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) sebesar 12% untuk barang mewah.

Kementerian Sosial terus melakukan pemutakhiran data penerima bansos agar penyaluran tetap tepat sasaran.

Data penerima bansos bersifat dinamis, yang berarti dapat berubah sewaktu-waktu, misalnya jika penerima meninggal dunia, pindah tempat tinggal, atau mengalami perbaikan kondisi ekonomi sehingga tidak lagi memerlukan bantuan.

Sebaliknya, masyarakat yang kondisinya memburuk dapat dimasukkan dalam daftar penerima bantuan.

Penyaluran bansos selalu direncanakan secara terstruktur, dengan jadwal pencairan yang terbagi menjadi empat triwulan setiap tahun:

Pemerintah menegaskan bahwa meskipun penyaluran bansos kerap berdekatan dengan momen-momen penting seperti bulan Ramadan atau Lebaran, bantuan ini bukanlah bentuk tunjangan hari raya (THR), melainkan bagian dari program sosial yang telah dirancang jauh sebelumnya.

Dengan adanya kepastian jadwal pencairan bansos PKH dan BPNT tahap pertama ini, diharapkan proses penyaluran berjalan lancar tanpa hambatan.

Masyarakat diminta untuk tetap bersabar dan terus memantau pengumuman resmi dari pemerintah. Semoga seluruh proses pencairan dapat dilaksanakan sesuai rencana dan memberikan manfaat maksimal bagi penerima bantuan.

Baca Juga: Update Terbaru Status Pencairan Dana Bansos PKH Tahap 1 2025 di SIKS-NG

Rincian Nominal Dana Bansos PKH per Kategori

Bantuan sosial dari Program Keluarga Harapan (PKH) diberikan setiap tahun kepada keluarga yang memenuhi syarat tertentu.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan hidup, mendukung pendidikan, serta menjaga kesehatan para penerima.

Ibu Hamil

Akan mendapatkan bantuan sebesar Rp3.000.000 per tahun, yang dibagi menjadi Rp750.000 pada setiap tahap pencairan.

Balita (Anak Usia 0-6 Tahun)

Anak balita dengan usia 0-6 tahun akan menerima bantuan total senilai Rp3.000.000 per tahun, dengan pencairan sebesar Rp750.000 di setiap tahap penyaluran.

Jenjang Sekolah Dasar (SD)

Setiap siswa yang duduk di bangku SD akan mendapatkan dana bantuan sebesar Rp900.000 per tahun, yang dicairkan senilai Rp225.000 pada tiap tahap.

Jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP)

Siswa SMP akan mendapatkan bantuan tahunan sebesar Rp1.500.000, yang disalurkan sebesar Rp375.000 pada setiap tahap pencairan.

Jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA)

Siswa SMA berhak menerima bantuan senilai Rp2.000.000 per tahun, dengan pencairan sebesar Rp500.000 di setiap tahap.

Lansia dan Penyandang Disabilitas Berat

Masing-masing kategori lansia dan penyandang disabilitas berat akan menerima bantuan sebesar Rp2.400.000 per tahun, dengan penyaluran dana sebesar Rp600.000 di setiap tahap.

Baca Juga: Cara Mudah Pantau Pengajuan Bansos Pakai Handphone di Rumah Saja, Ikuti Tutorialnya!

Cara Cek Status Pencairan Bansos PKH

Ada dua cara utama untuk mengecek status pencairan bansos PKH, yaitu melalui aplikasi "Cek Bansos" dan situs resmi Kemensos.

1. Melalui Aplikasi "Cek Bansos"

Pengguna dapat mengunduh aplikasi "Cek Bansos" di Google Play Store. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Unduh Aplikasi: Cari dan unduh aplikasi "Cek Bansos" dari Google Play Store.
  2. Buat Akun:
  1. Verifikasi Akun:
  1. Cek Status:

2. Melalui Situs Resmi Kemensos

Selain aplikasi, masyarakat juga bisa mengecek status melalui situs resmi Kemensos. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka Situs: Akses laman resmi di cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Isi Data Diri:
  1. Klik "Cari Data": Sistem akan mencari data berdasarkan informasi yang Anda masukkan. Jika terdaftar sebagai penerima bansos, informasi terkait akan ditampilkan.

Baca Juga: Kapan Penyaluran Dana Bansos PKH dan BPNT 2025 Dicairkan? Cek Info Lengkapnya di Sini

Memeriksa status pencairan sangat penting untuk memastikan bahwa dana bantuan telah dicairkan atau belum.

Dengan mengetahui status ini, penerima dapat merencanakan penggunaan dana dengan lebih baik dan menghindari kebingungan terkait bantuan yang seharusnya diterima.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, masyarakat dapat dengan mudah mengecek status pencairan bansos PKH di tahun 2025.

Pastikan untuk selalu menggunakan aplikasi dan situs resmi Kemensos agar mendapatkan informasi yang akurat dan terpercaya.

Jika ada pertanyaan lebih lanjut atau kendala dalam pengecekan status, penerima dapat menghubungi pihak berwenang atau Dinas Sosial setempat untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.

Tags:
Cek Status Pencairan Bansos PKHNominal Dana Bansos PKH per Kategori saldo dana bansos dana bansos Cekbansos.kemensos.go.idKKS NIK e-KTP bansos BPNT PKH bantuan sosial Jadwal pencairan bantuan sosial

Aldi Harlanda Irawan

Reporter

Aldi Harlanda Irawan

Editor