Waspada! Ini Cara Cek dan Hentikan Penyadapan HP Anda dari Jarak Jauh

Senin 27 Jan 2025, 20:01 WIB
Cara mendeteksi penyadapan di HP dari jarak jauh. (Sumber: Pinteres/readersdigest)

Cara mendeteksi penyadapan di HP dari jarak jauh. (Sumber: Pinteres/readersdigest)

Baca Juga: Hati-Hati! Kenali Ciri-Ciri Hp Disadap dan Cara Mengatasinya Agar Rekening Bank Anda Aman

Cara Menghentikan Penyadapan HP Anda

Setelah Anda mengecek dan menemukan bahwa ponsel Anda memang disadap, langkah berikutnya adalah menghentikan penyadapan tersebut. Adapun beberapa cara yang bisa Anda coba.

1. Nonaktifkan Fitur Remote Access

Beberapa aplikasi penyadapan mengharuskan ponsel Anda untuk mengaktifkan fitur akses jarak jauh.

Pastikan untuk menonaktifkan fitur seperti 'Remote Access' atau 'Device Administrator' di pengaturan ponsel Anda. Hal ini akan mencegah pihak lain mengakses ponsel Anda tanpa izin.

2. Ganti Password dan PIN Ponsel

Langkah ini sangat penting untuk mencegah penyadapan yang dilakukan dengan cara mengakses ponsel Anda secara langsung. Ganti password, PIN, atau pola kunci yang digunakan untuk membuka ponsel Anda.

3. Matikan Fitur Berbagi Lokasi atau GPS

Penyadapan bisa juga terjadi melalui fitur berbagi lokasi. Pastikan Anda menonaktifkan GPS dan fitur berbagi lokasi pada ponsel Anda untuk melindungi privasi.

4. Hubungi Operator untuk Memeriksa Penyadapan pada Jaringan

Anda juga bisa menghubungi operator seluler untuk memeriksa apakah ada aktivitas mencurigakan yang terkait dengan nomor telepon.

5. Ganti Nomor Telepon atau Gunakan Ponsel Cadangan

Jika Anda merasa penyadapan terus terjadi meskipun sudah melakukan langkah-langkah di atas, pertimbangkan untuk mengganti nomor HP.

Anda juga bisa menggunakan ponsel cadangan yang lebih aman dan tidak terhubung dengan nomor lama.

Dengan menjaga privasi dan mengamankan ponsel, Anda bisa tetap nyaman dan terhindar dari ancaman pennyadapan HP dari jarak jauh.

Berita Terkait

News Update