Cara Top Up Saldo Flazz di Tokopedia (Sumber: BCA/Flazz)

TEKNO

Cara Top Up Saldo Flazz di Tokopedia

Senin 27 Jan 2025, 15:47 WIB

POSKOTA.CO.ID – Sekarang, mengisi saldo kartu Flazz bisa dilakukan dengan lebih praktis dan cepat melalui layanan digital seperti aplikasi Tokopedia.

Dengan adanya kemudahan ini, pengguna tidak perlu repot mencari ATM atau gerai ritel untuk melakukan pengisian saldo.

Proses top up dapat dilakukan langsung melalui smartphone, sehingga pengguna dapat lebih fleksibel dalam bertransaksi kapan saja dan di mana saja.

Kartu Flazz sendiri banyak digunakan untuk berbagai keperluan, seperti pembayaran tol, parkir, transportasi umum, hingga belanja di merchant yang sudah bekerja sama dengan BCA.

Oleh karena itu, memastikan saldo Flazz selalu tersedia sangat penting agar aktivitas harian berjalan lancar tanpa kendala.

Baca Juga: Cara Mudah Top Up Saldo DANA dari SeaBank

Sebelum ke caranya, perlu kamu tahu bahwa untuk melakukan top up saldo Flazz di BCA, smartphone kamu harus mendukung fitur Near Field Communication (NFC).

Cara top up saldo Flazz di Tokopedia

1. Buka aplikasi Tokopedia di smartphone kamu

2. Pilih menu Tagihan

3. Cari pilihan Uang Elektronik

4. Masukkan nomor kartu Flazz atau tempelkan kartu pada area NFC di smartphone

Baca Juga: Cara Top Up Kartu Flazz di BCA Mobile

5. Pilih nominal top up

6. Klik Bayar

7. Pilih metode pembayaran yang kamu inginkan

8. Cek detail transaksi

9. Konfirmasi

10. Tunggu dan selesai.

Disarankan untuk kamu langsung memeriksa saldo kartu Flazz. Pastikan saldo sudah terisi.

Tags:
TokopediaFlazzBCAtop up

Muhammad Ibrahim

Reporter

Muhammad Ibrahim

Editor