Cek di Sini! Jadwal Penyaluran Dana Bantuan PIP 2025, Segera Aktivasi Rekening dengan Cara Berikut ini

Minggu 26 Jan 2025, 18:59 WIB
Cek penyaluran dana bantuan PIP disini! (Sumber: Poskota/Syifa Luthfiyah)

Cek penyaluran dana bantuan PIP disini! (Sumber: Poskota/Syifa Luthfiyah)

POSKOTA.CO.ID - Salah satu bantuan yang terus disalurkan oleh pemerintah pada 2025 ini adalah bantuan Program Indonesia Pintar.

Program ini ditujukan untuk para masyarakat yang berhak menerimanya agar bisa mendapatkan dan merasakan pendidikan yang layak dan sama rata.

Simak dalam artikel berikut ini penjadwalan penyaluran dana bantuan PIP tahun 2025 dan bagaimana cara aktivasi rekeningnya.

Baca Juga: Cek Syarat dan Jadwal Pencairan Saldo Dana Bansos PIP Tahun 2025 Lewat HP, Cukup Pakai NIK Terdaftar!

Jadwal Penyaluran Dana Bantuan PIP

Melansir dari akun @infobansosid, berikut adalah jadwal penyaluran dana bantuan PIP di tahun 2025, yaitu:

1. Termin 1 (Februari-April)

Diperuntukan bagi siswa pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang telah terdaftar di sistem PIP.

2. Termin 2 (Mei-September)

Ditujukan untuk siswa yang diusulkan oleh sekolah atau dinas pendidikan dan telah mengaktivasi SK nominasi.

3. Termin 3 (Oktober-Desember)

Mencakup siswa yang belum menerima dana di termin sebelumnya atau yang status administratifnya telah diperbaiki.

Jika Anda masuk di dalam SK nominasi tersebut maka wajib melakukan aktivasi. Bagi yang sudah memiliki rekening PIP atau rekening SimPel tidak perlu melakukan aktivasi.

Baca Juga: Jadwal Pencairan Bansos BPNT, PKH, dan PIP Sepanjang Tahun 2025

Cara Aktivasi Rekening

Jika Anda belum melakukan aktivasi rekening, segera aktivasi dengan lakukan langkah-langka berikut ini:

  1. Datangi kantor bank BRI atau bank BNI terdekat dengan membawa Surat Keterangan aktivasi rekening SimPel dari pihak sekolah.
  2. Membawa KTP atau KK orang tua atau wali.
  3. Membawa KTA atau Kartu Tanda Pengenal pelajar nominasi PIP.
  4. Mengisi formulir pembukaan rekening SimPel  PIP dari BRI atau BNI.
Berita Terkait
News Update