Berikut Nominal Bantuan Sosial PKH Tahun 2025, Apakah Masih Sama? Cek Selengkapnya!

Sabtu 25 Jan 2025, 22:31 WIB
Bantuan sosial PKH tahun 2025 (Sumber: Poskota/Dadan Triatna)

Bantuan sosial PKH tahun 2025 (Sumber: Poskota/Dadan Triatna)

POSKOTA.CO.ID - Teman-teman penerima Program Keluarga Harapan (PKH) di seluruh Indonesia, ada kabar baik untuk kalian! Pemerintah melalui Kementerian Sosial telah resmi menaikkan nominal bantuan sosial PKH untuk tahun 2025 dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Dilansir dari YouTube Arfan Saputra Channel pada Sabtu, 25 Januari 2025. Peningkatan ini diharapkan dapat lebih membantu meningkatkan kesejahteraan keluarga penerima manfaat (KPM) di seluruh Indonesia.

Nominal Bantuan PKH 2025

Bantuan PKH tahun 2025 mengalami peningkatan pada setiap komponennya.

Berikut adalah perbandingan besaran bantuan sosial PKH tahun 2024 dan 2025:

Anak SD

  • Tahun 2024: Rp150.000 per dua bulan
  • Tahun 2025: Rp225.000 per tiga bulan

Baca Juga: Sekarang Bagian Anda! Begini Cara Mengajukan Calon KPM Bansos PKH dan BPNT 2025, Ini Syarat dan Kriterianya.

Anak SMP

  • Tahun 2024: Rp250.000 per dua bulan
  • Tahun 2025: Rp375.000 per tiga bulan

Anak SMA/SMK

  • Tahun 2024: Rp333.000 per dua bulan
  • Tahun 2025: Rp500.000 per tiga bulan

Disabilitas Berat

  • Tahun 2024: Rp400.000 per dua bulan
  • Tahun 2025: Rp600.000 per tiga bulan

Lansia

  • Tahun 2024: Rp400.000 per dua bulan
  • Tahun 2025: Rp600.000 per tiga bulan

Ibu Hamil

  • Tahun 2024: Rp500.000 per dua bulan
  • Tahun 2025: Rp750.000 per tiga bulan

Anak Usia Dini/Balita

  • Tahun 2024: Rp500.000 per dua bulan
  • Tahun 2025: Rp750.000 per tiga bulan

Perubahan Jadwal Pencairan

Perubahan lain yang perlu diketahui adalah jadwal pencairan bantuan. Jika sebelumnya bantuan PKH dicairkan setiap dua bulan sekali, kini pada tahun 2025 pencairan dilakukan setiap tiga bulan sekali.

Namun, total nominal bantuan per tahun tetap sama, hanya indeks pencairannya yang berubah.

Harapan dari Peningkatan Bantuan

Dengan adanya kenaikan ini, pemerintah berharap dapat memberikan dampak positif yang lebih signifikan bagi keluarga penerima manfaat.

Peningkatan nominal bantuan ini diharapkan mampu meringankan beban ekonomi serta mendukung kebutuhan pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan KPM di berbagai daerah.

Baca Juga: KPM Terdaftar Sebagai Penerima PKH 2025 Siap Terima Pencairan Dana Bansos, Berikut Nominalnya!

Proses Pencairan

Berdasarkan informasi dari Kementerian Sosial, pencairan tahap pertama bantuan PKH 2025 akan segera diproses.

Sebagai informasi, pengecekan saldo bantuan dapat dilakukan melalui kartu KKS di ATM Bank Mandiri, BNI, atau bank mitra lainnya.

Mari kita doakan agar seluruh bantuan dapat segera cair dan dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para KPM.

Itulah kabar baik terkait nominal bantuan PKH tahun 2025. Semoga informasi ini bermanfaat dan membawa berkah bagi kita semua.

Jangan lupa terus pantau informasi terbaru mengenai bantuan sosial agar tidak ketinggalan kabar penting lainnya!

Berita Terkait

News Update