Tips agar pengajuan KUR diterima bank (Sumber: Poskota/Rivera Jesica Souisa)

EKONOMI

4 Tips Agar Pengajuan Pinjaman KUR Diterima Bank, Cek Selengkapnya

Sabtu 25 Jan 2025, 14:25 WIB

POSKOTA.CO.ID - Platform pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) di sejumlah bank kini tengah diburu sebagian masyarakat Indonesia, khususnya pada pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Beberapa bank yang menyediakan KUR di antaranya adalah Bank Mandiri, Bank Rakyat Indinesia (BRI), Bank Syariah Indonesia (BSI), Bank Central Asia (BCA), dan lain-lain.

Plafon pinjaman yang disediakan umumnya mulai dari puluhan juta hingga ratusan juta rupiah, sesuai dengan jenis KUR yang diajukan dan tentunya kebutuhan Anda.

Melansir kanal YouTube Evan Al Zaed pada Sabtu, 25 Januari 2025, KUR diberikan untuk orang yang sudah memiliki usaha dan ingin mengembangkannya.

Baca Juga: Cek Limit Pinjaman Dana KUR BRI 2025 untuk Usaha Pemula Lengkap dengan Tabel Angsurannya

Jadi, bagu Anda yang baru berniat memulai usaha, tentu tidak bisa mengajukan KUR sebab ada beberapa dokumen yang menjadi syarat penting pengajuan misalnya, surat izin usaha.

Kemudian, umumnya pihak bank memiliki kuota penerima pinjaman KUR sehingga tidak semua orang dapat berhasil mengajukannya baik itu Kur Bank Mandiri, KUR BRI, dan sebagainya.

Lantas, apa saja tips yang dapat membantu Anda berhasil mengajukan KUR di bank? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

4 Tips Pengajuan Pinjaman KUR Diterima Bank

Mengutip kanal YouTube @IdScoreIndonesia ada 4 tips yang memungkinkan pengajuan pinjaman KUR Anda diterima oleh bank terkait:

Baca Juga: Cek Tabel Pinjaman KUR BRI 2025: Angsuran untuk Pinjaman Rp 500 Juta, Dokumen Syarat NIK KTP

1. Memiliki Usaha Produktif

Tips pertama adalah pastikan bahwa Anda telah memiliki usaha produktif dan layak yang telah berjalan selama 6 bulan dan ingin dikembangkan.

2. Tidak Menerima Kredit Produktif

Tips kedua adalah Anda tidak sedang menerima kredit produktif seperti Kredit Pemilikan Rumah (KPR), Kredit Usaha Mikro (KUM), Kredit Kendaraan Bermotor (KKB), dan lain-lain.

3. Memiliki Tanda Identitas

Tipis ketiga yakni pastinya Ana harus memilikintanda identitas asli mulai dari Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), Surat Izin Usaha, hingga NPWP jika dibutuhkan.

4. Memiliki Skor Kredit Baik

Tips terakhir yakni memiliki kredit skor yang baik atau lancar alias tidak masuk skor 5 yakni kredit macet.

Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait tips pengajuan KUR dapat diterima bank, semoga bermanfaat.

Tags:
Pinjaman KUR Kredit Usaha RakyatKUR BRIKUR Bank MandiriTips Pengajuan Pinjaman KUR Diterima BankTips Pengajuan KUR Diterima Bank

Rivera Jesica Souisa

Reporter

Rivera Jesica Souisa

Editor