Saldo dana bansos Rp400.000 dari subsidi BPNT tahap 1 2025. (Sumber: Doc. Kemensos)

EKONOMI

Pemegang NIK e-KTP Ini Berhak Terima Saldo Dana Rp400.000 dari Subsidi BPNT Tahap 1 2025, Cek Jadwal Pencairan Bansosnya!

Kamis 23 Jan 2025, 09:56 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bagi pemegang Nomor Induk Kependudukan (NIK) e-KTP yang terdaftar sebagai penerima subsidi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap 1 tahun 2025, ada kabar bahagia.

Apabila pemilik NIK e-KTP yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan memenuhi syarat berhak menerima saldo dana bansos Rp400.000 dari subsidi BPNT tahap 1 2025.

Seperti dilansir dari kanal YouTube Gania Vlog, sesuai dengan update status terbaru, pencairan saldo dana bansos Rp400.000 dari subsidi BPNT untuk tahap 1 tahun 2025 sudah mulai diproses.

Bagi beberapa Keluarga Penerima Manfaat (KPM), status pencairan bantuan sosial ini diprediksi sudah mulai berubah menjadi alokasi bulan Januari dan Februari 2025.

"Update status data terbaru di DTKS menunjukkan bahwa bantuan BPNT tahap 1 sudah mulai diproses," bunyi keterangan yang disampaikan Gania Vlog, pada Kamis, 23 Januari 2025.

Seiring dengan perkembangan terbaru, diperkirakan bahwa pencairan BPNT 2025 akan dilakukan setiap dua bulan sekali melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Namun, meskipun status pencairan sudah mulai diproses, penting untuk diketahui bahwa hingga saat ini, belum ada tanggal pasti yang diumumkan oleh Pemerintah.

Berdasarkan informasi yang beredar sendiri menyebutkan, pencairan ini diperkirakan baru akan dimulai pada pertengahan Februari 2025 atau mendekati bulan Ramadhan.

Untuk itu, diimbau agar masyarakat tetap memantau status penerima dengan NIK e-KTP terdaftar di situs resmi Kementrian Sosial (Kemensos).

Baca Juga: NIK eKTP Atas Nama Anda Sudah Masuk Daftar Penerima Saldo Dana Bansos PKH Januari-Maret 2025 di SIKS-NG? Silakan Cek Faktanya!

Syarat Penerima Bansos BPNT

Adapun beberapa pemegang NIK e-KTP yang memenuhi syarat penerima bansos subsidi BPNT tahap 1 2025 sesuai ketentuan Pemerintah.

1. Warga Negara Indonesia (WNI)

Bantuan BPNT hanya diberikan kepada Warga Negara Indonesia (WNI). Oleh karena itu, hanya warga negara Indonesia yang dapat menerima bantuan ini.

2. Bukti Identitas Diri

Penerima bantuan wajib menunjukkan identitas diri yang sah, yaitu KTP elektronik (e-KTP) dan Kartu Keluarga (KK). Kedua dokumen ini digunakan untuk memverifikasi data penerima bantuan.

3. Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)

Nama penerima bantuan harus terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Data ini selalu diperbaharui oleh pemerintah daerah untuk memastikan bahwa penerima bantuan benar-benar membutuhkan dukungan.

4. Dokumen Pendukung

Penerima bantuan wajib membawa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) atau dokumen lain yang diminta oleh petugas pendataan. KKS merupakan kartu yang digunakan untuk proses pencairan bantuan BPNT.

5. Mematuhi Aturan Program

Kemudian, penerima harus mematuhi aturan yang telah ditetapkan, seperti mengikuti jadwal pengambilan bansos yang sudah ditentukan dan penggunaan saldo BPNT hanya untuk kebutuhan bahan pokok.

Baca Juga: Pastikan NIK e-KTP Atas Nama Anda Terima Dana Bansos dari Pemerintah, Cek Segera Data Penerima dari Aplikasi Ini!

Jadwal Pencairan Bansos BPNT

Penyaluran untuk tahun 2025 diperkirakan akan dimulai dengan pencairan untuk alokasi bulan Januari dan Februari.

Dengan total enam tahap penyaluran, berikut adalah jadwal lengkap pencairan BPNT untuk tahun 2025.

Cara Cek Penerima Bansos BPNT

Untuk mengetahui apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos, berikut adalah langkah-langkah yang bisa diikuti melalui situs resmi Kementrian Sosial (Kemensos).

1. Buka Browser di HP Anda

Mulailah dengan membuka browser yang ada di ponsel Anda, seperti Google Chrome atau browser lainnya.

2. Kunjungi Laman Resmi Kemensos

Masukkan alamat situs resmi Kemensos di https://cekbansos.kemensos.go.id pada kolom pencarian atau URL di browser Anda.

3. Pilih Wilayah Penerima Manfaat

Setelah halaman terbuka, pilih wilayah penerima bantuan sosial sesuai dengan data yang Anda miliki.

Kemudian, Anda perlu memilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa tempat Anda tinggal.

4. Masukkan Nama Lengkap

Isikan nama lengkap Anda sesuai dengan yang tertera pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) agar sistem dapat mencocokkan data dengan lebih akurat.

5. Ketikkan Kode Captcha

Ketikkan kode captcha yang muncul pada layar untuk memastikan bahwa Anda bukan robot yang mencoba mengakses data.

6. Klik Tombol ‘Cari Data’

Setelah semua informasi diisi dengan benar, klik tombol ‘Cari Data’ untuk melanjutkan pencarian status Anda.

Jika Anda terdaftar sebagai penerima bantuan sosial dari subsidi BPNT tahap 1 2025, maka akan muncul informasi terkait alokasi saldo dana bansos yang diterima.

DISCLIMAER: Sebagai informasi, istilah "saldo dana bansos" yang disebutkan dalam artikel ini tidak merujuk pada pencairan melalui aplikasi dompet digital seperti DANA atau platform digital lainnya.

Penting untuk diketahui juga bahwa seluruh proses teknis yang berkaitan dengan penetapan penerima, verifikasi data, hingga pencairan bansos sepenuhnya diatur oleh Pemerintah.

Tags:
Bansos BPNT Cara Cek Penerima Bansos Cara Cek Penerima Bansos BPNTBPNT 2025 subsidi BPNTBantuan Pangan Non Tunai saldo dana dana bansos saldo dana bansos NIK e-KTP Nomor Induk Kependudukan

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor