POSKOTA.CO.ID - Fico Fachriza sempat menghebohkan dunia hiburan dan publik seusai melakukan penipuan dengan modus pinjam uang ke beberapa rekan artis.
Seusai kontroversinya itu, Fico kini muncul untuk menjual rumahnya yang berada di Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat untuk melunasi utang ke rekannya hingga pinjaman online (pinjol).
Melansir dari akun Instagram pribadinya @fico_fachriza mengunggah beberapa potret rumahnya dari berbagai sudut.
"Bismillah saya ingin menjual asset saya berupa rumah berlokasi di Pancoran Mas, Depok. Jika ada yang berminat membatu beli, bisa hubungi ke nomor yang tertera di bio," tulis Fico yang dikutip Poskota pada Kamis, 23 Januari 2025.
Baca Juga: Alasan Fico Fachriza Minta Bayaran ke Wartawan Saat Diwawancara
Komika itu menjelaskan alasan menjual rumahnya itu merupakan salah satu cara untuk menyelesaikan masalah finansial yang saat ini tengah melibatkannya.
"Bagian dari usaha saya juga untuk lepas dari riba, pinjaman online, hutang pada kerabat dan masalah-masalah yang saya buat," katanya.
Dalam unggahan itu, ia pun menjelaskan fasilitas dan spesifikasi rumah yang dijualnya itu. Diantaranya, memiliki dua kamar tidur hingga garasi mobil luas.
"2 kamar: 1 kamar utama dengan kamar mandi dalam. 2 kamar mandu, 1 di dalam kamar dan 1 di luar. Kitchen set, garasi lebar muat dua mobil," tulisnya.
Baca Juga: Kiki Eks CJR Ungkap Alasan Bongkar Modus Pinjam Uang Fico Fachriza
Adik dari Ananta Rispo itu pun membuka harga mulai dari Rp425 juta dan dapat dibayar secara bertahap untuk calon pembelinya.
"Buka harga Rp425 juta, bisa cash bertahap. Surat sedang diurus karena tadinya satu tanah dibuat empat bangunan," ucapnya.
Diketahui sebelumbnya, Fico sempat menghubungi beberapa artis dan kerabatnya untuk meminjam uang dengan alasan untuk mengurus pemakanan ayah tirinya hingga kecelakaan mobil.
Namun ternyata, alasan yang digunakan untuk Fico meminjam uang itu dibantah oleh sang kakak, Rispo yang mengimbau teman-teman dan artis lainnya untuk tidak memberikan pinjaman kepada adiknya.
Baca Juga: Fico Fachriza Mengaku Hanya Nikita Willy dan Kiki yang Transfer Uang
Komika yang sempat terlibat dalam kasus narkoba itu mengaku melakukan modus pinjam uang itu karena terlibat pinjol.