Nantinya jika program pinjaman ini sudah tersedia pastinya akan diinfokan secara langsung pemerintah dan lembaga terkait.
Tabel Angsuran Rp15 Juta-Rp100 Juta
Meski belum pasti apakah pinjaman KUR BRI ini sudah tersedia atau belum, masyarakat bisa cek terlebih dulu tabel angsurannya.
Untuk tabel angsuran berikut berlaku untuk KUR 2024, namun tidak akan jauh berbeda dengan kuota pinjaman tahun 2025 nanti.
Baca Juga: Pemerintah Dukung UMKM dengan Program KUR 2025, Ini Pembaruan Pentingnya
Tersedia plafon pinjaman mulai Rp15 juta hingga Rp100 juta, cek informasi simulasi angsurannya berikut ini:

KUR Mikro BRI ini bisa diajukan oleh individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak. Syaratnya telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan dan tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit.
Adapun untuk persyartaan administrasi yang dibutuhkan untuk pengajuan KUR, yaitu identitas berupa KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha.
Cara Ajukan KUR BRI
Proses pengajuan pinjaman KUR BRI bisa langsung datangi kantor cabang terdekat. Berikut ini langkah-langkah pengajuannya:
- Kunjungi kantor cabang bank dan bilang ke petugas kalau mau pengajuan KUR.
- Nanti Anda akan ditanya-tanya soal usaha Anda dan diminta beberapa informasi.
- Isi formulir pendaftaran yang diberikan dengan data diri dan usaha secara lengkap, kemudian berikan berkas pengajuan kepada petugas.
- Berkas pengajuan Anda akan diproses oleh petugas kredit yang wilayahnya sesuai dengan tempat tinggal Anda.
- Petugas ini akan cek langsung ke tempat usaha dan rumah Anda.
- Kalau pengajuan Anda lolos, Anda akan diberitahu berapa banyak pinjaman yang bisa Anda dapat.
- Setelah itu, Anda akan tanda tangan perjanjian dan dana pinjaman akan dicairkan. Anda tinggal bayar angsuran sesuai jadwal yang sudah ditentukan.