POSKOTA.CO.ID - Kabar jadwal pencairan dana bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) sangat dinantikan oleh para penerima manfaat, cek informasi lengkapnya dalam artikel ini.
Bansos PKH menjadi salah satu program bantuan prioritas dalam anggaran perlindungan sosial tahun 2025 dengan total bantuan Rp28,7 Triliun untuk 10 juta penerima manfaat.
Seperti yang telah dikabarkan oleh Kementerian Sosial, bahwa di tahun ini perubahan sistem data penerima manfaat menjadi menggunakan Data Terpadu Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).
Namun, pada rapat koordinasi tingkat kementerian, Kemensos menyampaikan bahwa penggunaan data baru masih belum bisa digunakan untuk periode awal penyaluran.
"Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional digunakan secara penuh mulai triwulan kedua atau ketiga," tulis dari Kemensos dalam informasi tertulisnya, 14 Januari 2025.
Kapan Bansos PKH 2025 Tahap 1 Cair?
Melansir dari kanal YouTube Info Bansos, 19 Januari 2025, Untuk pencairan dana bansos masih belum ada kepastian karena dalam Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS) masih belum ada perubahan data penerima bansos.
"Berdasarkan pengecekan terakhir di aplikasi SIKS-NG belum ada perubahan signifikan pada data penerima manfaat yang tercatat di DTKS," terang pemilik kanal.
Ini artinya untuk data penerima bansos PKH tahap 1 tahun 2025 masih dalam proses finalisasi. Nah, untuk mengecek apakah data NIK e-KTP Anda masih tercantum pada penyaluran tahun 2025, Anda bisa cek langsung.
Namun, untuk jadwal penyaluran bansos PKH dilakukan per tiga bulan sekali, sehingga dalam setahun pencairannya dilakukan empat kali. Tahap pertama penyalurannya diperkirakan mulai Januari-Maret 2025.