5 Cara Mudah Blokir Nomor HP Tidak Dikenal, Aman dari Modus Penipuan

Minggu 19 Jan 2025, 19:42 WIB
Cara Mudah Blokir Nomor HP Tidak Dikenal. (Sumber: Poskota/Risti Ayu Wulansari)

Cara Mudah Blokir Nomor HP Tidak Dikenal. (Sumber: Poskota/Risti Ayu Wulansari)

POSKOTA.CO.ID - Spam call atau panggilan dari nomor HP tidak dikenal semakin menjadi momok bagi pengguna ponsel. Tak hanya mengganggu, panggilan ini kerap kali dikaitkan dengan modus penipuan yang meresahkan.

Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk memahami cara memblokir nomor-nomor ini agar lebih aman dari ancaman tersebut.

Spam call biasanya dilakukan oleh pihak tertentu untuk promosi, penipuan, atau sekadar mengganggu. Beberapa modus yang sering digunakan melibatkan klaim palsu sebagai perwakilan bank, asuransi, atau penyedia layanan.

Dalam beberapa kasus, penelepon mencoba mendapatkan informasi pribadi, seperti nomor KTP atau data keuangan.

Berikut adalah 5 cara efektif untuk blokir nomor HP tak dikenal, baik untuk pengguna Android maupun iPhone, sehingga Anda dapat menjaga privasi dengan lebih baik.

Baca Juga: Cara Mengatasi Aplikasi Google Play Store yang Tidak Bisa Dibuka di Android Anda

Cara Mudah Blokir Nomor HP Tidak Dikenal

1. Blokir Nomor Tak Dikenal di Android

Sebagian besar ponsel Android dilengkapi dengan fitur bawaan untuk memblokir panggilan dari nomor tak dikenal. Jika perangkat Anda mendukung fitur ini, langkah-langkah berikut dapat membantu:

Menggunakan Fitur Bawaan Ponsel:

  • Buka aplikasi Telepon di ponsel Anda.
  • Ketuk ikon tiga titik di sudut kanan atas, lalu pilih Setelan atau Pengaturan.
  • Cari opsi Blokir Nomor atau Panggilan Tak Dikenal.
  • Aktifkan fitur untuk memblokir panggilan dari nomor yang tidak ada di daftar kontak Anda.

Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga:
Jika ponsel Anda tidak memiliki fitur ini, aplikasi seperti Truecaller, Hiya, atau Call Blocker dapat menjadi solusi. Aplikasi ini tidak hanya memblokir panggilan mencurigakan tetapi juga memberikan informasi tentang nomor tersebut.

2. Blokir Nomor Tak Dikenal di iPhone

Pengguna iPhone juga dapat memanfaatkan fitur bawaan untuk memblokir panggilan dari nomor tak dikenal:

Menggunakan Fitur Bawaan iPhone:

  • Buka Pengaturan di perangkat Anda.
  • Pilih menu Telepon.
  • Aktifkan opsi Blokir Panggilan Tak Dikenal untuk menghentikan semua panggilan dari nomor yang tidak ada di daftar kontak.
Berita Terkait

Cara Memasang Tempered Glass di HP

Minggu 19 Jan 2025, 17:57 WIB
undefined
News Update