Tiga produk Xiaomi yang segera meluncur di Indonesia (Sumber: Xiaomi)

TEKNO

Xiaomi Siap Luncurkan Produk AloT di Indonesia 24 Januari 2025: Redmi Buds 6 Series dan Redmi Watch 5

Sabtu 18 Jan 2025, 15:08 WIB

POSKOTA.CO.ID – Xiaomi menghadirkan inovasi terbarunya untuk pasar Indonesia. Tak hanya meluncurkan smartphone, tetapi juga teknologi raksasa yang akan memperkenalkan perangkat AloT yakni Redmi Buds 6, Redmi Buds 6 Pro, dan Redmi Watch 5.

Ketiga perangkat tersebut akan rilis pada 24 Januari 2025 mendatang. Dalam jajaran Redmi Buds 6 Series, Xiaomi telah dulu memperkenalkan Redmi Buds 6 Play, Redmi Buds 6 Active, dan Redmi Buds 6 Lite pada akhir tahun 2024.

Digadang-gadang Redmi Buds 6 dan Redmi Buds 6 Pro akan melengkapi seri ini sebagai model tertinggi.

Baca Juga: Lupa Password Instagram? Cek Cara Mudah Mengatasinya di Sini!

Redmi Buds 6 Pro dirancang untuk pengguna yang mengutamakan kualitas audio premium dan fitur canggih. TWS ini menyasar pengguna yang mencari performa optimal untuk mendengarkan musik dan melakukan panggilan.

Harga global Redmi Buds 6 dibanderol sekitar Rp 1,2 juta, sedangkan Redmi Buds 6 lebih terjangkau yakni Rp 600 ribuan.

Redmi Watch 5

Tak hanya TWS, Xiaomi juga meluncurkan Redmi Watch 5 sebagai penerus dari Redmi Watch 4. Perangkat ini membawa peningkatan terutama pada keakuratan sensor dan layar.

Layar Redmi Watch 5 mengusung panel AMOLED berukuran 2,07 inci yang memberikan pengalaman visual lebih imersif.

Baca Juga: Sebelum Kamu Beli Hp Simak Tips Berikut ini

Redmi Watch 5 dibekali sensor detak jantung dengan akurasi telah ditingkatkan hingga 97,1 persen, menjadikan perangkat ini lebih andal untuk pemantau kesehatan.

Redmi Watch 5 diperkenalkan secara global pada November 2024 dengan harga dibanderol Rp 1,8 jutaan. Smartwatch ini cocok bagi pengguna yang menginginkan fitur unggulan yang sulit ditandingi di kelasnya.

Harga di Indonesia

Redmi Buds 6 Rp 600 ribuan

Redmi Buds 6 Pro Rp 1,2 jutaan

Redmi Watch 5 Rp 1,8 jutaan

Xiaomi terkenal kerap meluncurkan produknya dengan harga kompetitif. Namun, nantikan informasi resmi dari Xiaomi pada 24 Januari 2025.

Tags:
Redmi Watch 5Redmi Buds 6 ProRedmi Buds 6Xiaomi

Hanin Annisa Nuradni

Reporter

Hanin Annisa Nuradni

Editor