Chipset ini dipadukan dengan RAM 12 GB dan penyimpanan internal 512 GB yang mampu menangani multitasking berat, seperti bermain game dengan grafis tinggi, mengedit video, dan menjalankan aplikasi desain.
Fitur pendukung performa lainnya pada Xiaomi Pad 7 Pro, diantaranya:
- 64-bit support yang memastikan kompabilitas dengan aplikasi modern
- big.LITTLE technologi yang mengoptimalkan penggunaan daya untuk efisiensi performa
- konektivitas LTE yang memungkinkan akses internet cepat
Baca Juga: Jadwal Pencairan Dana BLT BBM 2025 Senilai Rp600.000 untuk Pemilik NIK KTP Tertera di DTSE
untuk fotografi, Xiaomi Pad 7 Pro dibekali kamera utama 50 MP + 2 MP, serta mendukung perekaman video hingga 2160p pada 60 fps.
Sementara kamera depan beresolusi 32 MP ideal untuk selfie dan video call. Fitur tambahan pada kamera ini seperti Panorama, HDR, dan touch autofocus yang memastikan hasil gambar tetap optimal.
Xiaomi Pad 7 Pro dibekali speaker stereo yang menghasilkan suara jernih dan mendalam, serta mendukung codec LDAC, di mana pengguna menikmati kualitas suara terbaik saat menggunakan perangkat Bluetooth.
Daya baterai Xiaomi Pad 7 Pro berkapasitas 8.850 mAh yang mampu bertahan lama untuk penggunaan seharian.