Dikatakan Wahyu Pemkab Cirebon terus memantau kondisi aliran sungai untuk mengantisipasi potensi banjir susulan, mengingat potensi curah hujan yang masih tinggi di wilayah tersebut.
Wahyu menambahkan penanganan darurat juga kini diprioritaskan, untuk memastikan warga terdampak banjir dapat beraktivitas normal usai peristiwa tersebut. “Semua sumber daya daerah telah dikerahkan untuk mempercepat pemulihan di kawasan terdampak,” tegas Wahyu.