Perampok SPBU di Pondok Aren Diringkus Polisi Sepulang Kerja

Sabtu 18 Jan 2025, 13:41 WIB
Ilustrasi tersangka diborgol. Polres Metro Tangerang Selatan (Tangsel) berhasil bekuk pelaku perampokan SPBU di Tangsel.(freepik.com/rawpixel.com)

Ilustrasi tersangka diborgol. Polres Metro Tangerang Selatan (Tangsel) berhasil bekuk pelaku perampokan SPBU di Tangsel.(freepik.com/rawpixel.com)

TANGERANG SELATAN, POSKOTA.CO.ID - Pelaku perampokan di SPBU kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten, berhasil dibekuk Polres Metro Tangerang Selatan (Tangsel). Perampokan tersebut terjadi pada Rabu, 1 Januari 2025 lalu.

Kapolres Tangerang Selatan AKBP Victor Inkiriwang mengatakan timnya berhasil mengamankan pelaku yang melakukan perampokan tersebut setelah melakukan penyelidikan dan pengintaian secara mendalam.

"Pada Kamis 9 Januari 2025, kami mengamankan pelaku atau tersangka berinisial IA (34) di daerah Bintaro saat yang bersangkutan pulang kerja," terang Kapolres Tangsel AKBP Victor Inkiriwang kepada wartawan pada Sabtu, 18 Januari 2025.

Baca Juga: Viral Pegawai Minimarket Gagalkan Aksi Perampokan Bersenjata Api di Tasikmalaya

Usai ditangkap, penyidik pun berhasil mengamankan sisa barang bukti hasil perampokan sekitar Rp18 juta. "Kita lakukan pemeriksaan terhadap tersangka, dana tersebut telah digunakan untuk keperluan pribadi. Pelaku juga terlilit hutang dari pinjaman online," paparnya.

Dalam menjalankan aksinya dikatakan Victor melakukan perampokan seorang diri. Sementara senjata api yang ditodongkan ke petugas SPBU merupakan korek api gas yang merupakan replika pistol.

"Tersangka ini seorang diri dan melarikan diri, kemudian membuang alat yang menyerupai senjata api di Kali Angke daerah Serpong," tutur Victor.

Dari hasil keterangan pelaku, ternyata pelaku pernah bekerja di Shell Bintaro, 2016 sampai 2021 sebagai Chief Manajer, sehingga yang bersangkutan mengetahui situasi.

"Sebelum melakukan aksinya tersangka ini telah mengamati lokasi dan mengetahui jadwal karyawan yang bekerja pada saat kejadian," ungkap Victor.

Baca Juga: Kronologi Perampokan Bersenjata Digagalkan Warga Tasikmalaya, Pelaku Sekap Kasir Minimarket

Sebelumnya, kepolisian mengusut kasus pencurian dengan kekerasan yang terjadi di sebuah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten.

"Kejadiannya terjadi pada Rabu (1/1) pukul 03.00 WIB, tepatnya di SPBU Shell Bintaro Jalan Moh. Husni Thamrin, Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, Kamis 2 Januari 2025.

Kronologis kejadiannya dikatakan Ade Ary, yakni pada Rabu 1 Januari 2025 pada pukul 03.00 WIB. Ketika itu datang satu pelaku yang menggunakan jaket ojek online (ojol) dengan sepeda motor warna hitam tanpa nomor polisi dan langsung menuju ke kantor SPBU.

"Saat itu korban sedang menginput laporan ketika mendengar suara ketuk pintu kantor. Korban berinisial AF membuka pintu dan langsung ditodong oleh pelaku dengan senjata api jenis pistol warna hitam," ungkap Ade Ary.

Lalu pelaku pun bertanya mengenai kunci brankas, korban kemudian menghubungi saksi berinisial AH untuk membawa kunci.

"Saat AH masuk ke dalam kantor dan melihat AF sedang ditodong senjata api, pelaku menyuruh AF dan AH untuk membuka ruangan tempat menyimpan brankas dan langsung membuka brankas yang tidak terkunci," tutur Ade Ary.

Pelaku pun berhasil menggondol uang dalam brangkas senilai Rp60 juta. Kemudian kedua korban pun dikunci diruangan brankas dan mengambil handphone salahsatu korbannya.

Berita Terkait

News Update