Jalan Bojong Manik-Cirinten Lebak Ambles, Satu Mobil Terperosok

Sabtu 18 Jan 2025, 13:06 WIB
Salah satu mobil terguling di Jalan Bojong Manik-Cirinten, Lebak yang ambles akibat hujan deras. (Sumber: Tangkapan layar warga)

Salah satu mobil terguling di Jalan Bojong Manik-Cirinten, Lebak yang ambles akibat hujan deras. (Sumber: Tangkapan layar warga)

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Akses Jalan Bojong Manik-Cirinten, tepatnya di Kampung Parengpeng, Desa Bojong Manik, Kabupaten Lebak, ambles akibat diguyur hujan dengan intensitas tinggi.

Dampak amblesnya jalan tersebut, mengakibatkan satu mobil yang melintas di jalur tersebut terperosok ke dalam lubang jalan.

Menurut warga, jalan yang ambles sepanjang 20 meter dengan kedalaman sekitar 5 meter. Kini lalu lintas kendaraan di jalur itu harus buka tutup lantaran sebagian badan jalan tak bisa digunakan.

Andi, salah seorang warga mengatakan, amblesnya jalan tersebut terjadi pada Sabtu, 18 Januari 2025 sekitar pukul 06.00 WIB. Peristiwa itu dipicu oleh curah hujan tinggi yang terjadi sejak malam hari.

Baca Juga: Masih Tunggu Petunjuk Teknis, Pemkab Lebak Belum Jalankan Program Makan Gratis

"Kejadiannya pagi hari tadi saat hujan dengan intensitas tinggi melanda sebagian wilayah di Lebak," katanya, Sabtu 18 Januari 2025.

Akibat jalan ambles tersebut, satu mobil warga yang tengah melintas di jalur itu terjatuh dan sekarang sedang dilakukan evakuasi.

"Menurut sopirnya, saat melintas di jalur ini tiba-tiba jalan ambles hingga mobil itu terperosok pada lubang jalan yang ambles," ungkapnya.

Ia pun memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, hanya saja kendaraan yang terperosok itu mengalami kerusakan.

Baca Juga: ESDM Banten Segel Galian Tanah Ilegal di Mekarsari Lebak

"Sebagian bodi mobil rusak namun gak terlalu parah. Sopirnya memang sempat kaget juga tapi alhamdulillah tidak kenapa-kenapa," ujarnya.

Berita Terkait

Polisi Sebut Guru SD di Lebak Cabuli 9 Anak

Selasa 14 Jan 2025, 15:49 WIB
undefined
News Update