BGN Benarkan Siswa SD di Sukoharjo Keracunan usai Santap Menu MBG

Kamis 16 Jan 2025, 21:44 WIB
BGN konfirmasi soal puluhan siswa SD di Sukoharjo keracunana dalam MBG.(Sumber: Poskota/ Bilal Nugraha Ginanjar)

BGN konfirmasi soal puluhan siswa SD di Sukoharjo keracunana dalam MBG.(Sumber: Poskota/ Bilal Nugraha Ginanjar)

POSKOTA.CO.ID - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana mengonfirmasi terkait adanya siswa SDN Dukuh 03 Sukoharjo yang mengalami keracunan dalam program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Dadan Hindayana mengatakan ada 40 siswa SD di Sukoharjo seusai mengonsumsi ayam marinasi dalam program MBG.

Ia mengatakan seusai ada siswa yang mengalami mual, lauk ayam marinasi itu langsung ditarik dan digantikan oleh telur.

“40 orang makan ayam yang dimarinasi, setelah tahu ada yang mual, semua ayam langsung ditarik dan diganti telur,” kata Dadan kepada wartawan yang dikutip Poskota pada Kamis, 16 Januari 2025.

Baca Juga: Siwa Sekolah Keracunan Makan Bergizi Gratis, Netizen: Padahal Bukan Uji Coba Lagi

Dadan mengatakan bahwa seluruh siswa yang mengalami keracunan telah ditanangani oleh tenaga media dan kini dalam kondisi baik.

Lebih lanjut, ia juga mengindikasi adanya proses pengolahan masakan dalam pembuatan ayam marinasi.

Atas kejadian itu, Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) juga langsung bertindak cepat dengan menarik semua menu ayam marinasi dan diganti oleh telur rebus.

“Teknis pengolahan, tapi menu ayam krispi itu ditarik untuk yang lain diganti telur rebus,” katanya.

Baca Juga: Keracunan Makanan dari Program MBG, 50 Siswa SD di Sukoharjo Dievakuasi ke Puskesmas

Diketahui, dilaporkan sebanyak 50 siswa SDN Dukuh 03 Sukoharjo mengalami keracunan seusai mengonsumi menu MBG.

Berita Terkait

News Update