Baca Juga: DTKS Digantikan DTSE, Begini Cara Daftar Bansos Terbaru 2025
Dikutip dari kanal YouTube Naura Vlog, proses validasi Bansos PKH ini diperpanjang hingga 15 Januari 2025.
Bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang sebelumnya hanya menerima bantuan BPNT, disarankan untuk rutin memeriksa saldo rekening, khususnya di Bank BNI.
Harapannya, Bansos PKH juga sudah masuk ke rekening penerima.
4. Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)
Bantuan BPNT juga sedang melalui proses validasi sistem, mirip seperti PKH. Jadi, Bansos BPNT yang cair bukan untuk alokasi tahap 1 2025.
KPM yang di tahun sebelumnya hanya menerima PKH murni dapat memeriksa kembali status BPNT mereka.
Penyaluran BPNT untuk validasi sistem ini telah dimulai dini hari tadi, antara pukul 04.00 hingga 06.00 pagi.
Penerima yang berhak akan mendapatkan bantuan sebesar Rp400.000. Saldo bantuan langsung ditransfer ke rekening penerima.
Diharapkan masyarakat secara berkala memeriksa saldo rekening untuk memastikan bantuan telah diterima.
Itulah empat bansos yang cair untuk para penerima pada Rabu 15 Januari 2025. Semoga informasi ini bermanfaat.