POSKOTA.CO.ID - Rencana pembukaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2025 menjadi perbincangan hangat setelah Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), Rini Widyantini, memberikan pernyataan terkait peluang besar pelaksanaannya.
Dalam acara ASN Culture Festival 2024 yang digelar di Jakarta pada Selasa (10/12/24), Rini menyebutkan bahwa proses seleksi CPNS 2025 baru akan dilaksanakan setelah seluruh tahapan CPNS 2024 selesai.
"Sangat mungkin (CPNS dibuka tahun 2025). Tapi kita harus menyelesaikan dulu seleksi CPNS 2024 supaya tidak terjadi penumpukan dan para pendaftar tidak kebingungan," ujar Rini.
Alasan Dibukanya CPNS 2025
Pembukaan CPNS 2025 tidak hanya menjadi bagian dari agenda rutin pemerintah, tetapi juga sejalan dengan rencana Presiden Prabowo Subianto untuk meningkatkan kapasitas kelembagaan negara.
Presiden Prabowo dilaporkan berencana menambah jumlah kementerian dari 34 menjadi 44, yang tentunya membutuhkan tambahan sumber daya manusia di lingkungan pemerintahan.
Langkah ini diprediksi akan memperluas peluang masyarakat untuk bergabung menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) guna mendukung berbagai program pemerintah yang baru.
Formasi Baru dan Kebutuhan ASN
Dengan rencana ini, formasi CPNS 2025 diperkirakan akan mencakup berbagai bidang strategis, seperti teknologi informasi, manajemen risiko, hingga kebijakan publik
Penambahan kementerian juga diharapkan membawa kebutuhan spesifik yang memberikan kesempatan bagi para lulusan dari berbagai disiplin ilmu.
Cara Mendaftar CPNS 2025 di SSCASN
Bagi Anda yang ingin mencoba peruntungan menjadi ASN, berikut langkah-langkah pendaftaran CPNS 2025 melalui portal SSCASN (Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara):
1. Buka Situs Resmi
Akses laman https://sscasn.bkn.go.id untuk memulai proses pendaftaran. Pastikan Anda hanya menggunakan situs resmi agar terhindar dari penipuan.