POSKOTA.CO.ID - Bagi Anda yang hendak mendaftar Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) UNPAD atau UGM, simak prediksi daftar nilai rata-rata untuk masuk kedua universitas tersebut.
SNBP merupakan salah satu jalur seleksi masuk PTN dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) pada 2025.
Tentu saja lolos SNBP merupakan harapan besar bagi para siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat untuk meneruskan jenjang pendidikan di PTN terbaik di Tanah Air.
Universitas Padjajaran (UNPAD) dan Universitas Gadjah Madan (UGM) merupakan dua PTN yang paling diminati oleh para calon mahasiswa di sekuruh wilayah Indonesia.
Baca Juga: Link Pendaftaran SNBP 2025, Lengkap dengan Tata Cara Mendaftar
Kelolosan SNBP sendiri ditentukan dari nilai rapor semester 1-5, portofolio, prestasi akademik atau non akademik dari peserta didik yang tercatat dalam Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).
Pendaftaran jalur seleksi tersebut akan dimulai pada 4-18 Februari 2025 mendatang. Masing-masing siswa berprestasi dari sejumlah sekolah akan saling berjuang agar diterima di PTN impian.
Perlu diketahui juga bawa bobot rapor dalam SNBP tahun ini adalah minimal 50 persen untuk nilai rata-rata rapor dari seluruh mata pelajaran serta maksimal 50 persen untuk nilai mata pelajaran pendukung, portofolio, dan prestasi.
Maka dari itu simaklah prediksi daftar nilai rata-rata yang harus dimiliki para peserta SNBP UNPAD dan UGM untuk diterima di setiap jurusannya.
Baca Juga: Begini Cara Cek Pengumuman Kuota Sekolah SNBP 2025
Alur Pendaftaran SNBP 2025
Sebelum mengetahui prediksi daftar nilai rata-rata, silakan cek alur pendaftaran SNBP 2925 seperti berikut:
- Pengumuman kuota sekolah: 28 Desember 2024
- Masa sanggah: 28 Desember 2024-17 Januari 2025
- Registrasi akun SNPMB sekolah: 6 Januari-31 Januari 2025
- Pengisian PPDS oleh sekolah: 6 Janurai-31 Januari 2025
- Registrasi akun SNPMB siswa pendaftar SNBP: 13 Januari-18 Februari 2025
- Pendaftaran SNBP oleh siswa: 4 Februari-18 Februari 2025
- Pengumuman hasil SNBP: 18 Maret 2025
- Masa unduh kartu peserta: 4 Februari-30 April 2025.
Prediksi Daftar Nilai Rata-rata SNBP UNPAD dan UGM 2025
1. Prediksi Nilai Rata-rata SNBP 2025 UNPAD
Berikut prediksi nilai rata-rata SNBP UNPAD dari setiap jurusannya:
- Administrasi Bisnis Psdku Pangandaran: 85.19
- Administrasi Publik: 91.42
- Agribisnis: 90.99
- Agroteknologi: 92.58
- Akuntansi: 93.29
- Antropologi: 86.58
- Biologi : 87.51
- Bisnis Digital: 93.05
- Ekonomi Islam: 89.16
- Farmasi: 86.03
- Fisika: 84.28
- Geofisika: 86.40
- Hubungan Masyarakat : 91.51
- Ilmu Administrasi Bisnis: 92.33
- Ilmu Aktuaria: 88.58
- Ilmu Ekonomi: 91.17
- Ilmu Hubungan Internasional: 93.09
- Ilmu Hukum: 86.79
- Ilmu Kelautan: 87.39
- Ilmu Keperawatan: 86.44
- Ilmu Kesejahteraan Sosial: 90.21
- Ilmu Komunikasi: 93.66
- Ilmu Komunikasi Psdku Pangandaran: 86.02
- Ilmu Pemerintahan: 90.78
- Ilmu Perpustakaan: 90.59
- Ilmu Peternakan: 91.00
- Ilmu Politik: 90.81
- Ilmu Sejarah: 88.30
- Jurnalistik: 90.88
- Kedokteran Hewan: 88.81
- Keperawatan Psdku Pangandaran: 87.80
- Kimia : 88.40
- Manajemen: 90.12
- Manajemen Komunikasi: 92.26
- Matematika: 87.06
- Pendidikan Dokter: 95.12
- Pendidikan Dokter Gigi: 92.89
- Perikanan: 87.23
- Perikanan Psdku Pangandaran: 83.78
- Peternakan Psdku Pangandaran : 83.37
- Psikologi: 86.64
- Sastra Arab: 87.88
- Sastra Indonesia: 89.93
- Sastra Inggris: 91.52
- Sastra Jepang: 91.08
- Sastra Jerman: 85.42
- Sastra Perancis: 85.83
- Sastra Rusia: 83.61
- Sastra Sunda: 86.00
- Sosiologi: 86.04
- Statistika: 90.77
- Teknik Elektro : 87.77
- Teknik Geologi : 91.21
- Teknik Informatika: 93.34
- Teknik Pertanian: 89.79
- Teknologi Industri Pertanian: 89.34
- Teknologi Pangan: 92.83
- Televisi Dan Film: 91.27
2. Prediksi Daftar Nilai Rata-rata SNBP 2025 UGM
Sedangkan prediksi daftar nilai rata-rata UGM dalam SNBP 2025 adalag sebagai berikut:
- Teknologi Rekayasa Internet: 89,88
- Ekonomi Pertanian dan Agribisnis: 91,82
- Sosiologi: 91,88
- Geografi Lingkungan: 90,84
- Bahasa dan Sastra Prancis: 87,99
- Hukum: 94,42
- Kedokteran Hewan: 93,72
- Biologi: 92,35
- Agronomi: 88,92
- Sistem Informasi Geografis: 87,51
- Teknik Nuklir: 89,31
- Bahasa dan Sastra Indonesia: 90,83
- Teknik Geodesi: 91,46
- Pariwisata: 93,86
- Ilmu Tanah: 88,68
- Teknik Elektro: 92,91
- Antropologi Budaya: 91,08
- Kedoteran Gigi: 93,97
- Teknik Sipil: 93,87
- Teknik Industri: 93,44
- Sastra Inggris: 93,28
- Teknologi Rekayasa Pelaksanaan Bangunan Sipil: 88,67
- Ilmu dan Industri Peternakan: 93,08
- Teknik Mesin: 92,87
- Ilmu Ekonomi: 93,13
- Pengelolaan Arsip dan Rekaman Informasi: 90,99
- Teknologi Veteriner: 88,43
- Perbankan: 88,89
- Ilmu Keperawatan: 93,85
- Teknologi Rekayasa Elektro: 88,65
- Bisnis Perjalanan Wisata: 90,21
- Teknologi Survei dan Pemetaan Dasar: 87,30
- Pengembangan Produk Agroindustri: 88,19
- Kehutanan: 93,58
- Bahasa dan Kebudayaan Jepang: 91,11
- Teknik Pertanian: 89,79
- Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian: 92,84
- Akuakultur (Budidaya Perikanan): 87,84
- Filsafat: 91,89
- Mikrobiologi Pertanian: 87,21
- Kedokteran: 94,81
- Proteksi Tanaman (Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan): 88,60
- Teknik Kimia: 93,35
- Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan: 91,57
- Politik dan Pemerintah: 92,71
- Teknologi Informasi: 94,23
- Gizi: 93,79
- Bahasa Inggris: 87,86
- Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian: 88,76
- Manajemen dan Penilaian Properti: 90,83
- Sejarah: 88,81
- Teknologi Rekayasa Instrumentasi dan Kontrol: 88,13
- Kimia: 91,04
- Kartografi dan Penginderaan Jauh: 90,57
- Higiene Gigi: 89,23
- Teknologi Hasil Perikanan: 87,54
- Pembangunan Wilayah: 90,29
- Manajemen Sumberdaya Akuatik (Manajemen Sumber Daya Perikanan): 87,45
- Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak: 91,53
- Ilmu Hubungan Internasional: 94,33
- Ilmu Komunikasi: 94,33
- Teknik Geologi: 92,94
- Arsitektur: 93,79
- Teknik Biomedis: 91,09
- Bahasa, Sastra, dan Budaya Jawa: 87,24
- Geofisika: 88,57
- Farmasi: 94,84
- Arkeologi: 90,34
- Matematika: 91,71
- Sastra Arab: 91,93
- Fisika: 88,96
- Teknologi Rekayasa Mesin: 88,98
- Manajeman: 94,71
- Ilmu Komputer: 93,92
- Akuntansi Sektor Publik: 90,07
- Ilmu Aktuaria: 91,91
- Teknik Infrastruktur Lingkungan: 89,55
- Manajemen dan Kebijakan Publik: 92,44
- Pengelolaan Hutan: 88,52
- Bahasa dan Kebudayaan Korea: 93,76
- Pembangunan Ekonomi Kewilayahan: 88,91
- Psikologi: 94,43
- Teknologi Industri Pertanian: 90,71
- Teknik Pengelolaan dan Pemeliharaan Infrastruktur Sipil: 89,06
- Akuntansi: 94,37
- Perencanaan Wilayah dan Kota: 91,93
- Elektronika dan Instrumentasi: 89,19
- Teknik Pengelolaan dan Perawatan Alat Berat: 88,91
- Manajemen Informasi Kesehatan: 93,56
- Teknik Fisika: 87,66
- Statistika: 93,11
Demikian indormasi yang dapat Anda Simak terkait prediksi daftar nilai SNBP 2025 UNPAD dan UGM, semoga bermanfaat.