Mekanisme Pemberian Diskon Listrik 50 Persen Periode Januari-Februari 2025

Selasa 14 Jan 2025, 18:54 WIB
Mekanisme Pemberian Diskon Listrik 50 Persen Periode Januari-Februari 2025 (Sumber: Poskota/Neni Nuraeni)

Mekanisme Pemberian Diskon Listrik 50 Persen Periode Januari-Februari 2025 (Sumber: Poskota/Neni Nuraeni)

POSKOTA.CO.ID – Diskon listrik 50 persen dari PLN kembali hadir pada Januari hingga Februari 2025, memberikan keringanan biaya listrik bagi pelanggan rumah tangga tertentu.

Program ini menjadi salah satu bentuk dukungan pemerintah untuk membantu meringankan beban masyarakat, khususnya mereka yang berada dalam kategori daya listrik tertentu.

Jika kamu termasuk pelanggan dengan daya maksimal 2.200 VA, kamu dapat menikmati potongan ini tanpa harus melakukan pendaftaran.

Diskon akan langsung diterapkan secara otomatis, baik untuk pelanggan prabayar maupun pascabayar, sehingga prosesnya menjadi sangat praktis dan mudah.

Simak informasi lengkap tentang syarat penerima, mekanisme pemberian diskon, serta detail lainnya berikut ini!

Baca Juga: Diskon Listrik 50 Persen Masih Berlaku, Ini Panduan Batas Pembelian Token Agar Dapat Maksimal untuk Semua Daya

Diskon listrik 2025 sampai kapan?

Diskon listrik 2025 berlaku mulai Januari hingga Februari 2025. Jadi, selama dua bulan tersebut, biaya listrik (untuk kategori tertentu) akan dapat potongan 50 persen.

Syarat dan kriteria penerima diskon listrik 50 persen

Syarat dan kriteria penerima diskon listrik 50 persen sebenarnya hanya dilihat dari sisi daya listriknya.

Pelanggan rumah tangga dengan daya listrik maksimal 2.200 VA bisa mendapatkan diskon ini.

Jadi, penerima diskon listrik 50 persen adalah yang dayanya sebagai berikut:

1. 450 VA

2. 900 VA

3. 1.300 VA

4. 2.200 VA

Baca Juga: Lima Bansos Kemensos Cair di Januari 2025, Catat Jadwal Lengkap Pencairan PKH, BPNT, Hingga Diskon Listrik 50 Persen!

Mekanisme Pemberian Diskon:

1. Pelanggan Prabayar (Token Listrik): Diskon akan otomatis diterapkan saat pembelian token listrik.

2. Pelanggan Pascabayar: Diskon akan otomatis diterapkan pada tagihan bulanan.

Pelanggan tidak perlu melakukan registrasi atau pendaftaran khusus untuk mendapatkan diskon ini.

Sistem PLN akan secara otomatis menerapkan potongan harga sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan

 

Berita Terkait

News Update