POSKOTA.CO.ID - Awal tahun 2025 menjadi momen yang dinanti-nantikan oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap 1 awal 2025.
Dikutip akun Youtube Gania Vlog, informasi terbaru menyebutkan bahwa proses pencairan bantuan tahap 1 ini sedang berlangsung dan akan segera cair ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Merah Putih.
Berdasarkan informasi terbaru, proses pencairan ini mencakup beberapa tahapan penting yang harus dipahami oleh para penerima manfaat.
Proses Pencairan Bantuan PKH dan BPNT Tahap 1 Awal 2025
Sebelum bantuan masuk ke rekening, pihak Kementerian Sosial (Kemensos) terlebih dahulu menetapkan Surat Keputusan (SK) untuk validasi data penerima.
Setelah itu, dilakukan pengajuan Surat Perintah Membayar (SPM) ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) untuk menerbitkan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D).
Tahapan ini menjadi syarat agar bank Himbara dapat mencairkan dana ke kartu KKS Merah Putih milik KPM.
Bagi KPM yang sudah memeriksa data online di aplikasi SIK-NG dan mendapati statusnya berubah menjadi "Siap Cair," maka bantuan PKH dan BPNT tahap 1 untuk alokasi Januari dan Februari akan segera diterima.
Namun, hasil pengecekan saldo terbaru menunjukkan bahwa sebagian besar KKS masih kosong. Oleh karena itu, KPM diminta untuk bersabar dan menunggu pemberitahuan resmi dari pendamping.
Cara Cek Penerima Bansos
Untuk memastikan apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos, berikut adalah panduan lengkap cara mengecek status penerima bantuan melalui situs resmi Kemensos.