POSKOTA.CO.ID - Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dapat melakukan pengecekan bantuan sosial (bansos) secara mandiri.
Anda bisa mencairkan saldo yang dikirimkan oleh pemerintah apabila Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) sudah terdaftar.
Untuk lebih jelasnya, simak artikel ini hingga akhir karena akan dijabarkan panduan pengecekan bansos BPNT 2025.
Baca Juga: Tidak Terima Bansos PKH BPNT 2024? Ini Hal yang Harus KPM Lakukan
Tentang Bansos BPNT
BPNT merupakan program pemerintah yang diselenggarakan untuk membantu kebutuhan pangan keluarga miskin atau rentan miskin.
Penyaluran bansos ini tidak lain untuk mengurangi beban pengeluaran KPM serta meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat berpenghasilan rendah.
Kementerian Sosial RI menetapkan nominal bansos BPNT sebesar Rp200.000 per bulan. Biasanya, pencairan saldo dilakukan secara kumulatif yakni per dua bulan sekali atau per tiga bulan sekali.
KPM dapat mengambil bantuan di beberapa bank penyalur seperti BNI, BRI, Bank Mandiri, atau BSI menggunakan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Baca Juga: Bansos BPNT PKH 2025 Kapan Cair? Cek Kategori Pemilik NIK e-KTP yang Dicoret dari Daftar Penerima
Namun, jika KPM belum terdaftar sebagai nasabah, maka pencairan dapat dilakukan melalui jasa PT Pos Indonesia.
Saldo yang diterima dapat digunakan untuk membeli berbagai kebutuhan pangan seperti beras, telur, gula, minyak goreng, daging ayam, dan lain sebagainya.
Cara Cek Bantuan BPNT Lewat Hp
Anda dapat melakukan pengecekan bansos BPNT bermodalkan perangkat elektronik yang terhubung dengan internet. Berikut panduannya.
1. Lewat Aplikasi
- Unduh aplikasi Cek Bansos dari Google Play Store (Android) atau App Store (iOS)
- Buat akun dengan menyantumkan data diri seperti nama, NIK KTP, tanggal lahir, dan lain sebagainya
- Login menggunakan username dan password
- Masuk ke menu Cek Bansos
- Masukkan data wilayah dan nama lengkap Anda sesuai KTP
- Aplikasi akan menampilkan status penerimaan bansos data Anda jika sudah terdaftar
2. Lewat Situs Resmi
- Buka browser di hp
- Akses laman cekbansos.kemensos.go.id
- Isi alamat dan nama sesuai KTP
- Masukkan kode captcha
- Kektuk Cari Data
- Informasi bansos akan muncul jika NIK KTP sudah terdaftar
Syarat Penerima BPNT
Perlu diketahui, untuk mendapatkan saldo, Anda harus memenuhi syarat penerima BPNT yang meliputi:
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berpenghasilan rendah
- Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) atau Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE) pada 2025
- Bukan anggota ASN, TNI, anggota Polri, atau karyawan BUMN/BUMD
- Tidak sedang menerima bansos lain dari pemerintah
- Bukan pendamping sosial Program Keluarga Harapan (PKH)
Demikian informasi pengecekan bansos BPNT yang dapat dilakukan oleh para KPM secara mandiri. Semoga bermanfaat.