Cara Cek Status Penerima Bansos Melalui NIK KTP, Cek Selengkapnya di Sini

Senin 13 Jan 2025, 20:31 WIB
Cara cek status penerima bansos tahap satu 2025 melalui NIK KTP. (Sumber: Pinterest)

Cara cek status penerima bansos tahap satu 2025 melalui NIK KTP. (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID – Pemerintah segera menyalurkan dana bantuan sosial (bansos) tahap pertama Januari 2025, bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa cek status penerima menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK KTP), cek selengkapnya.

Kabar baik bagi KPM, pemerintah akan mempercepat penyaluran bansos yang biasanya dijadwalkan cair di bulan Maret kini dimajukan menjadi Januari 2025 untuk tahapan pertama.

Tentunya KPM wajib memenuhi syarat melalu Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk mendapatkan saldo dari bansos PKH 2025.

Syarat Penerima Bansos 2025

  • WNI (Warga Negara Indonesia) ditandai dengan memiliki e-KTP.
  • Terdaftar sebagai golongan keluarga berkebutuhan pada data kelurahan setempat.
  • Bukan salah satu anggota ASN, TNI, maupun Polri.
  • Belum pernah menerima bantuan lain seperti BLT UMKM, BLT subsidi gaji, dan Kartu Prakerja
  • Telah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos RI.

    Baca Juga: Cairkan Dana Bansos BPNT Tahap 1 2025 Senilai Rp400.000 di KKS, Cek Status Penerimanya di Sini!

Selain itu, bansos yang diprediksi akan cair lebih awal antara lain, Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dan bantuan beras 10 Kg.

Untuk bansos PKH sendiri memiliki tujuh komponen penerima, masing-masing komponen tersebut akan mendapatkan dana bantuan dengan nominal yang berbeda-beda.

1. Nominal Bansos PKH

  • Ibu hamil: Rp750 ribu/bulan (Rp3 juta/tahun)
  • Anak usia dini (0 hingga 6 tahun): Rp750 ribu/bulan (Rp3 juta/tahun)
  • Anak SD/sederajat: Rp225 ribu/bulan (Rp900 ribu/tahun)
  • Anak SMP/sederajat: Rp375 ribu/bulan (Rp1,5 juta/tahun)
  • Anak SMA/sederajat: Rp500 ribu/bulan (Rp2 juta/tahun)
  • Lanjut usia 70 tahun ke atas: Rp600 ribu/bulan (Rp2,4 juta/tahun)
  • Disabilitas berat: Rp600 ribu/bulan (Rp2,4 juta/tahun).

Selanjutnya untuk bantuan BPNT sebesar Rp200.000 atau bulan yang akan dicairkan sebesar Rp400.000 setiap dua bulan, bagi KPM yang terdaftar DTKS atau DTSE.

Baca Juga: NIK e-KTP Milik Anda Terlampir Jadi Penerima Dana Bansos Rp800.000 dari Subsidi PKH Susulan, Tarik Saldo di Rekening KKS Sekarang!

Bantuan terakhir ialah beras 10 Kg, masyarakat akan menerima bantuan beras 10 kg selama 6 bulan ke depan pada 2025. Bansos beras 10 kg ini diberikan kepada 16 juta warga Penerima Bantuan Pangan (PBP).

Ketiga bansos tersebut akan disalurkan melalui rekening bank Mandiri, BTN, BRI, atau BNI jika NIK sesuai dengan database Kemensos. Alternatif lainnya, bansos juga dapat diambil melalui PT Pos Indonesia.

Silakan cek nama Anda, apakah NIK KTP masuk kategori penerima bansos atau tidak.

Cara Cek Status Penerimaan Bansos 2025

Berita Terkait

News Update