fungsi VPN selain untuk membuka konten yang diblokir (Sumber: Unsplash)

TEKNO

Bukan Cuman buat Buka Website Diblokir, Ini 3 Fungsi VPN Lainnya yang Wajib Diketahui!

Senin 13 Jan 2025, 08:27 WIB

POSKOTA.CO.ID – VPN atau Virtual Private Network merupakan jenis teknologi atau program jaringan komputer yang jamak digunakan di masa sekarang. Meski sudah jamak, beberapa pengguna masih ada yang belum memahaminya.

Hal ini, pengguna penting untuk mengetahui lebih lanjut hal dasar tentang VPN, seperti pengertian dan fungsi.  

VPN adalah program yang menciptakan koneksi jaringan privat atau jaringan pribadi di beberapa perangkat melalui jaringan publik seperti internet. VPN secara sederhana dianalogikan seperti “terowongan” yang dibuat pada jalan besar (jaringan publik internet).

Baca Juga: Mau Kerja Fleksibel? Inilah 10 Perusahaan yang Selalu Buka Lowongan Remote

Jaringan privat yang dibuat VPN membuat pengguna bisa mengakses internet lebih aman. Karena transmisi data di dalamnya menggunakan protokol komunikasi yang terenkripsi.

Selain itu, jaringan privat VPN bisa menyembunyikan identitas atau alamat IP dari perangkat pengguna. Sehingga pengguna bisa berselancar di internet menggunakan alamat IP anonim alias bukan asli miliknya.

Fungsi VPN

1. Mengakses konten yang diblokir

Kebanyakan pengguna memakainya untuk mengakses berbagai konten yang diblokir di suatu wilayah. Tiap wilayah atau negara punya kebijakan yang berbeda untuk mengatur konten internet yang bisa diakses.

Dengan VPN, pengguna pun bisa mengubah alamat IP menjadi alamat IP dari negara lain. Alhasil, pengguna bisa mengakses konten yang diblokir, seperti website, layanan streaming, hingga game.

Baca Juga: Apa Makna Emoji Kepala Batu dalam Percakapan di Media Sosial? Begini Penjelasannya

2. Meningkatkan keamanan

VPN juga penting untuk menjaga keamanan saat menggunakan jaringan publik seperti Wifi di tempat umum. Jaringan publik rentan terhadap serangan siber dan pengguna VPN bisa melindungi koneksi internet dari peretasan atau penyadapan.

3. Meningkatkan kecepatan internet

Beberapa penyedia layanan internet membatasi bandwidth pengguna saat mengakses layanan tertentu. Dengan VPN, pembatasan tersebut bisa dihindari karena penyedia layanan internet tidak dapat melihat aktivitas pengguna.

Itulah fungsi VPN yang pada dasarnya membuat koneksi jaringan privasi, aman, dan anonim.

Tags:
fungsiwebsiteVPN

Hanin Annisa Nuradni

Reporter

Hanin Annisa Nuradni

Editor