POSKOTA.CO.ID - Smartphone adalah benda penting untuk kehidupan kita pada era digital ini digunakan untuk berkomunikasi, sarana hiburan hingga pekerjaan.
Sebagaimana perangkat atau gadget lainnya yang butuh dirawat dengan baik agar tetap berfungsi dengan baik dan tetap maksimal.
Pada artikel ini, akan kami bagikan tips untuk merawat smartphone agar ponsel milik kamu tetap dalam keadaan prima!
Tips Merawat Smartphone
Terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam merawat smartphone, terlebih pada komponen-komponen tertentu yang sangat krusial.
1. Membersihkan smartphone
Tentunya untuk menjaga perangkat ponsel kamu harus secara rutin membersihkannya dengan sangat hati-hati.
Baca Juga: Inilah Fitur Powerbank yang Dibutuhkan Smartphone Gaming, Cek Spesifikasinya
Setidaknya bersihkan badan smartphone setiap satu minggu sekali jika sering digunakan luar ruangan agar terhindar dari debu dan kotoran yang menempel. Simak tips membersihkannya berikut ini!
Gunakan kain berbahan lembut: hindari menggunakan kain dengan serat agar tidak menggores permukaan dan pastikan menggunakan bahan yang lembut.
Gunakan cairan khusus: untuk kotoran yang membandel, gunakan cairan yang dikhususkan untuk ponsel agar tidak merusak atau menggunakan air.
Bersihkan casing: jika kamu menggunakan casing atau pelindung ponsel, pastikan untuk membersihkannya agar tidak ada debu yang menempel.
Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Infinix Hot 50 dan Hot 50 5G, Smartphone Andalan Terbaru
2. Rawat baterai
Baterai sebagai komponen utama dan terpenting untuk mengaktifkan dan memberi daya kepada smartphone tentunya harus selalu dirawat.
Untuk menjaga kualitas baterai ponsel tetap dalam keadaan prima, ikuti langkah-langkah berikut.
Perhatikan angka baterai: selalu jaga level baterai kamu, hindari menggunakannya hingga terlalu habis atau mengisi daya terlalu penuh.
Baca Juga: Ingin Smartphone Seperti Baru? Reset Aja
Hindari suhu ekstrem: hindari penggunaan ponsel pada suhu ekstrem terlalu panas atau terlalu dingin.
Gunakan kabel charger berkualitas: pastikan untuk menggunakan kabel charger dan adaptor berkualitas.
Aktifkan mode penghemat baterai: aktifkan mode hemat baterai pada smartphone untuk menghindari baterai terkuras terlalu drastis.