Cara Mendapatkan Saldo Dana Bansos BPNT, Daftarkan NIK KTP Anda Sekarang

Minggu 12 Jan 2025, 12:01 WIB
Ilustrasi saldo dana bansos BPNT. (Foto: Pixabay/Pixabay)

Ilustrasi saldo dana bansos BPNT. (Foto: Pixabay/Pixabay)

Untuk mendapatkan bansos BPNT, Anda harus memenuhi kriteria yang ditetapkan pemerintah. Berikut syarat-syaratnya:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Berpenghasilan rendah di bawah UMK
  • Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)
  • Bukan anggota ASN, TNI, anggota Polri, atau karyawan BUMN/BUMD
  • Tidak sedang menerima bansos lain dari pemerintah

Baca Juga: Dana Bansos BLT BBM Rp600.000 Tahap 1 2025 Segera Cair untuk Masyarakat Kriteria Ini, Siapkan Berkasnya

Jika sudah memenuhi syarat, Anda dapat mendaftarkan diri dengan cara sebagai berikut.

1. Daftar Online

Pendaftaran online dapat dilakukan melalui Aplikasi Cek Bansos. Pastikan Anda sudah memasangnya di hp, lalu isi formulir termasuk menyertakan NIK KTP.

2. Daftar Offline

Jika Anda mendaftar secara offline, silakan kunjungi kantor desa atau kelurahan setempat.

Beberapa dokumen yang diperlukan di antarnya KTP, KK, surat pengantar dari RT/RW, atau dokumen lainnya jika diperlukan.

Cara Cek Bansos BPNT

Setelah terverifikasi dan tervalidasi, Anda dapat melakukan pengecekan bansos di aplikasi atau di situs resmi Kementerian Sosial.

Berikut cara pengecekan saldo dana bansos BPNT di situs resmi.

  1. Buka browser di hp Anda
  2. Masuk ke laman cekbansos.kemensos.go.id
  3. Isi alamat dan nama sesuai KTP
  4. Masukkan kode captha
  5. Pilih opsi Cari Data
  6. Informasi bansos akan muncul jika NIK KTP Anda sudah terdaftar

Itulah cara mendapatkan bansos BPNT dari pemerintah. Pastikan Anda memenuhi syarat yang berlaku.

Disclaimer: Pencairan bansos BPNT dilakukan lewat bank penyalur dan kantpr Pos, bukan melalui dompet digital DANA.

Berita Terkait

News Update